Tim Gabungan Datangi Distributor Minyak Goreng di Batam, Begini Hasilnya

- 22 Maret 2022, 20:47 WIB
Tim Gabungan Datangi Distributor Minyak Goreng di Batam, Begini Hasilnya
Tim Gabungan Datangi Distributor Minyak Goreng di Batam, Begini Hasilnya /Polresta Barelang/

SUDUTBATAM.COM - Tim Gabungan TNI-Polri bersama sejumlah instansi pemerintah di Kota Batam melaksanakan inspeksi mendadak (Sidak) pengecekan stok dan harga minyak goreng di sejumlah pasar, distributor dan pabrik Batam, Selasa 22 Maret 2022.

Pengecekan dilakukan di salah satu Pasar Pagi Tos 3000 Jodoh Lubukbaja. Selain di pasar tim gabungan juga melakukan pengecekan di salah satu distributor minyak curah milik Commanditaire Vennootschap (CV) Murni Inti Sawit Batuampar, dan pabrik pengolahan kelapa sawit PT Synergy Oil Nusantara Kabil, Nongsa.

Hasilnya, untuk stok minyak goreng di Kota Batam masih aman terkendali. Berdasarkan HET (Harga eceran tinggi) minyak goreng curah di pasar seharga Rp14 ribu per liter.

Baca Juga:Update Covid-19 Batam Selasa 22 Maret 2022, Kasus Aktif 78 Pasien

Sedangkan untuk harga di distributor ke pedagang atau toko seharga Rp13,5 ribu liter. Sementara untuk minyak goreng curah, dari pedagang atau toko ke konsumen dijual dengan harga Rp14,5 ribu per liternya.

Kepala Kepolisian Resor Kota (Kapolresta) Barelang, Komisaris Besar Polisi (Kombes Pol) Nugroho Tri Nuryanto, mengatakan, pihaknya bersama Komandan Distrik Militer (Dandim) 0316/Batam, Letnan Kolonel (Letkol) Kaveleri (KAV) Sigit Dharma Wiryawan, dan Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Batam, Gustian Riau.

“Kita sudah menyidak harga minyak goreng dari pasar, konsumen, distributor dan pabrik. Alhamdulillah untuk stok di Kota Batam masih aman. Kebutuhan minyak goreng curah maupun kemasan untuk masyarakat Batam untuk keperluan per bulannya sebesar 1.750 ton, dan kita masih bisa menyetok sebanyak 2.500 ton per bulan. Jadi alhamdullilah masih surplus,” sebut Kombes Pol Nugroho dalam keterangan tertulisnya.

Baca Juga:Update Covid-19 Batam Selasa 22 Maret 2022, Kasus Aktif 78 Pasien

Nugroho melanjutkan, pihaknya juga melakukan sidak pabrik. Tim melakukan pengecekan minyak goreng kemasan merek hayat, son gold dan maha dari pabrik ke distributor seharga Rp18 ribu per liternya. Sedangkan dari distributor ke toko atau pedagang seharga Rp19 ribu per liternya.

Sementara di jual ke pasar atau konsumen per liternya dengan harga Rp20 ribu liter, yang mana harga tersebut sudah sesuai dengan HET di Kota Batam.

Halaman:

Editor: Fadhil


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x