Klasmen BRI Liga 1 Pekan Kedua, Lengkap dengan Jadwal Pekan Ketiga Mulai Kamis 4 Agustus 2022

2 Agustus 2022, 12:19 WIB
Klasemen sementara BRI Liga 1 2022-2023 usai seluruh laga pekan kedua rampung digelar. /Instagram.com/@liga1match/

SUDUTBATAM.COM - Seluruh pertandingan BRI Liga 1 Indonesia pekan kedua selesai digelar. Madura United FC sementara masih berada di puncak klasemen.

Kemudian posisi kedua klasemen BRI Liga 1 Indonesia ditempati Persikabo 1973 usa sukses menaklukkan Dewa United dengan skor 3-1.

Sedangkan untuk posisi ketiga klasemen BRI Liga 1 Indonesia ditempati oleh PSM Makassar.

Madura United FC, Persikabo 1973 dan PSM Makassar mengusai puncak klasemen BRI Liga 1 Indonesia setelah sukses meraih kemenangan pada dua laga pembuka.

Baca Juga: Jadwal Kapal Pelni Bulan Agustus dan September 2022 Semua Rute dan Harga Tiket

Adapun, hasil pertandingan pada pekan kedua yakni PSM Makassar vs Bali United dengan skor 2-0.

Kemudian, RANS Nusantara FC vs PSS Sleman berakhir imbang 3-3.

Selanjutnya, Persib Bandung vs Madura United berakhir dengan kemenangan tim tamu 1-3.

Pertandingan lainnya, Arema FC mampu tampil kuat di kandang dengan mengoleksi kemenangan 2-1 menjamu PSIS Semarang.

Laga PS Barito Putera vs Borneo FC berakhir kemenangan tuan rumah dengan skor 3-1.

Sementara itu, Persik Kediri vs Bhayangkar FC berakhir imbang 1-1.

Pertandingan Persija Jakarta vs Persis Solo berakhir kemenangan tim Ibukota dengan skor 2-1.

Dan dewa united vs Persikabo berakhir dengan kemenangan tim tamu 1-3.

Pertandingan terakhir Persebanya Surabaya vs Persita Tanggerang berkahir dengan skor 2-0.

Sementara itu, untuk jadwal pertandingan pekan ketiga akan dimulai pada 4 Agustus 2022 mendatang.

Baca Juga: Contoh Dialog Offering Help 2 Orang Mudah Dipahami Beserta Artinya

Pada Kamis 4 Agustus 2022, akan mempertemukan Bali United vs Rans Nusantara FC pukul 20.30 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar , live di Indosiar.

Kemudian, Jumat 5 Agustus 2022, PSM Makassar vs Persija Jakarta pukul 16.00 di Stadion Gelora B. J. Habibie, Pare-pare, live di Indosiar.

Di hari sama, akan mempertemukan Arema FC vs PSS Sleman pukul 20.30 di Stadion Kanjuruhan, Malang, live Indosiar.

Jadwal BRI Liga 1 pada Sabtu 6 Agustus 2022, PSIS Semarang vs PS Barito Putera pukul 15.30 di Stadion Jatidiri, Semarang live Indosiar.

Di hari sama, akan mempertemukan Madura United vs Persik Kediri pukul 18.00 di Stadion Gelora Madura Ratu Pamelingan, Pamekasan, live streaming Vidio.

Jadwal selanjutnya, Minggu 7 Agustus 2022, Borneo FC vs Persib Bandung pukul 16.00 di Stadion Segiri, Samarinda, live Indosiar.

Di hari sama, Persikabo vs Persis Solo pukul 18:15 di Stadion Pakansari, Bogor, live streaming Vidio.

Baca Juga: Jadwal Kapal Pelni Bulan Agustus dan September 2022 Semua Rute dan Harga Tiket

Selanjutnya, Bhayangkara FC vs Persebaya Surabaya pukul 20:30 di Stadion Wibawa Mukti, Bekasi, live Indosiar.

Pertandingan terakhir pekan ketiga BRI Liga 1 antara Persita Tanggerang vs Dewa United pukul 20.30 di Stadion Indomilk Arena, Tangerang , live streaming Vidio.

Berikut Klasemen Sementara BRI Liga 1 Indonesia pekan kedua

1 MADURA UNITED FC 6
2 PERSIKABO 1973 6
3 PSM MAKASSAR 6
4 BORNEO FC SAMARINDA 3
5 PERSEBAYA SURABAYA 3
6 PERSIJA JAKARTA 3
7 PERSITA 3
8 DEWA UNITED FC 3
9 BALI UNITED FC 3
10 AREMA FC 3
11 PS. BARITO PUTERA 3
12 RANS NUSANTARA FC 2
13 BHAYANGKARA FC 2
14 PSS SLEMAN 1
15 PSIS SEMARANG 1
16 PERSIB BANDUNG 1
17 PERSIK KEDIRI 1
18 PERSIS SOLO 0

Pertandigan pekan ketiga dipredkasi akan berlangsung sengit.***

Editor: Niken Nurfujitania

Tags

Terkini

Terpopuler