Langkah Bhayangkara FC Terhenti di Piala Presiden 2022, Kalah Adu Penalti

- 3 Juli 2022, 18:50 WIB
Langkah Bhayangkara FC Terhenti di Piala Presiden 2022, Kalah Adu Penalti
Langkah Bhayangkara FC Terhenti di Piala Presiden 2022, Kalah Adu Penalti /Instagram @psisofficial/

SUDUTBATAM.COM - Langkah Bhayangkara FC terhenti di babak perempat final Piala Presiden 2022 usai kalah melawan PSIS Semarang.

PSIS Semarang berhasil mendapatkan tiket ke semifinal Pramusim 2022 itu setelah menang adu penalti 9-8.

Disiarkan live dari Stadion Jatidiri Semarang, Minggu 3 Juli 2022, laga berlangsung sengit.

Laga PSIS Semarang vs Bhayangkara FC di waktu normal berakhir imbang 1-1. Kedua tim merebutkan tiket untuk lolos ke semifinal Piala Presiden 2022.

Baca Juga: Kumpulan Berita Jadwal Kapal Pelni Terbaru dan Terlengkap Bulan Juli 2022

Di babak kedua, Bhayangkara FC berhasil menyamakan kedudukan pada menit awal babak kedua dan mengubah skor menjadi 1-1.

Sebelumnya, pada babak pertama, PSIS Semarang sempat unggul lebih dulu, melalui Wawan Ferbrianto.

Wawan berhasil memaksimalkan umpan Carlos Fortes hingga berhasil menjebol gawang Bhayangkara FC yang dijaga oleh Awan Seto.

Gol balasan Bhayangkara FC berhasil diciptakan oleh Youssef Ezzejjari pada menit ke 59 babak kedua.

Baca Juga: Kumpulan Berita Jadwal Kapal Pelni Terbaru dan Terlengkap Bulan Juli 2022

Halaman:

Editor: Fadhil


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah