Persiapan Liga 1 Indonesia, Persib Bandung Tingkatkan Produktivitas Pemain

- 4 Juli 2022, 00:41 WIB
Robert Alberts, pelatih kepala Persib. Persiapan Liga 1 Indonesia, Persib Bandung Tingkatkan Produktivitas Pemain
Robert Alberts, pelatih kepala Persib. Persiapan Liga 1 Indonesia, Persib Bandung Tingkatkan Produktivitas Pemain /Instagram/@persib

SUDUTBATAM.COM - Persib Bandung mengarungi Liga 1 Indonesia 2022/20223. Tim berjuluk Pangeran Biru meningkatkan produktivitas pemain.

Pelatih Persib Bandung, Robert Alberts berupaya untuk terus meningkatkan kemampuan anak asuhnya dalam urusan mencetak gol.

Persiapan itu mengingat perjalanan Persib Bandung di Piala Presiden 2022 terhenti di babak perempat final menyusul kekalahan 2-4 di babak adu penalti dari PSS Sleman di Stadion Si Jalak Harupat Kabupaten Bandung, 1 Juli 2022 lalu.

Pemenang di laga itu harus ditentukan lewat adu penalti setelah di waktu normal berakhir imbang 1-1.

Baca Juga:Ini Langkah Robert Alberts Usai Persib Bandung Kalah Lawan PSS Sleman

Satu gol Persib di waktu normal dibuat Marc Klok dari titik penalti pada menit 85. Dengan demikian, dari 6 gol yang dicetak Persib di Piala Presiden, pemain belakang, tengah dan depan turut berkontribusi.

Lima gol Persib Bandung sebelumnya dicetak David da Silva, Ciro Alves (striker), Victor Igbonefo dan Nick Kuipers (belakang).

"Hal normal melihat pemain seperti Victor dan Nick bisa mencetak gol melalui situasi set piece. Ini fakta yang terjadi di seluruh dunia. Tidak hanya di tim kami. Tapi memang aspek itu berkurang menyusul cedera yang dialami oleh Victor dan Nick, bahkan Jupe (Achmad Jufriyanto) pun bisa mencetak gol," kata Robert.

Baca Juga: Kumpulan Berita Jadwal Kapal Pelni Terbaru dan Terlengkap Bulan Juli 2022

Mesin gol Persib Bandung musim ini diyakini bertambah seiring dengan bergabungnya Rachmat Irianto, Ricky Kambuaya hingga pemain asing asal Asia, Daisuke Sato.

Halaman:

Editor: Fadhil


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x