Rincian Bonus untuk Kafilah Batam, Pemacu Semangat Belajar Al-Qur'an

- 29 Juli 2022, 17:45 WIB
Rincian Bonus untuk Kafilah Batam, Pemacu Semangat Belajar Al-Qur'an
Rincian Bonus untuk Kafilah Batam, Pemacu Semangat Belajar Al-Qur'an /Pemko Batam/

SUDUTBATAM.COM - Pemerintah Kota (Pemko) Batam memberikan bonus uang tunai bagi Kafilah Batam yang sukses meraih juara umum Musabaqah Tilawatil Qur'an (MTQ) IX Kepri.

Penyerahan bonus itu diberikan langsung oleh Wali Kota Batam, Muhammad Rudi di Kantor Wali Kota Batam, Jumat 29 Juli 2022.

"Hari ini, kami sengaja mengumpulkan semua Kafilah Batam untuk megapresiasi anak-anak Batam yang berprestasi di ajang MTQ Kepri lalu," ujarnya.

Berkat perjuangan Kafilah Batam, daerah ini sukses merebut kembali piala bergilir usai menjadi juara umum di ajang MTQ provinsi yang digelar di Anambas tersebut.

Baca Juga: Klasemen BRI Liga 1 Pekan Pertama, Lengkap Jadwal Pertandingan Pekan Kedua

"Penghargaan ini karena jerih payah semua tim, tak hanya Qari dan Qariah saja, tapi semua orang yang terlibat," ujarnya.

Keberhasilan mencapai juara umum tersebut, kata Rudi, mampu mengharumkan kembali nama Batam di bidang keagamaan.

"Bonus yang diberikan merupakan bentuk apresiasi dari kami. Nilainya tak seberapa, namun ini adalah upaya kami memacu semangat anak-anak Batam untuk terus belajar Al-Qur'an," kata Rudi.

Adapun, bonus yang diberikan bagi Kafilah Batam yakni Rp10 juta bagi pemenang juara 1, kemudian Rp8 juta untuk pemenang juara 2, dan Rp6 juta bagi pemenang juara 3.

Tak hanya itu, bantuan juga diberikan dari Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kota Batam. Dimana, masing-masing pemenang untuk juara 1 sebesar Rp5 juta, juara 2 Rp3 juta, dan juara 2 Rp 2 juta.

Halaman:

Editor: Fadhil


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x