Contoh Teks Eksplanasi Sosial tentang Sampah, Lengkap Penjelasan dan Strukturnya

6 September 2022, 17:43 WIB
Contoh Teks Eksplanasi Sosial tentang Sampah, Lengkap Penjelasan dan Strukturnya /

SUDUTBATAM.COM - Berikut contoh Teks Eksplanasi sosial tentang sampah lengkap penjelasan dan strukturnya.

Materi Teks Eksplanasi ini adalah salah satu materi Bahasa Indonesia yang dipelajari siswa jenjang SMP dan SMA.

Soal Teks Eksplanasi biasanya akan selalu muncul di setiap ujian. Oleh karena itu, artikel ini sebagai referensi untuk memahami materi teks eksplanasi dengan baik.

Teks Eksplanasi adalah teks yang menjelaskan tentang suatu peristiwa, hal, atau fenomena.

Teks eksplanasi menjelaskan mengapa dan bagaimana sebuah peristiwa terjadi.

Baca Juga: Kumpulan Berita Jadwal Kapal Pelni Bulan September dan Oktober 2022 Lengkap Harga Tiket

Selain itu, di dalamnya juga terdapat informasi hubungan sebab-akibat dan proses terjadinya peristiwa.

Peristiwa yang dijelaskan teks informasi dapat berupa hal, ilmu pengetahuan, sosial, budaya, fenomena alam atau fenomena sosial.

Kata eksplanasi sendiri diambil dari kata bahasa Inggris, yaitu eksplanation yang berarti penjelasan.

Pengertian teks eksplanasi menurut para ahli. Menurut Mahsun (2013: 189), teks eksplanasi adalah teks yang tersusun dengan struktur yang terdiri dari bagian-bagian yang menampilkan pernyataan umum (pembukaan), penjelasan (isi), dan interpretasi (penutup).

Bagian yang menjelaskan pernyataan umum berisi informasi singkat mengenai peristiwa yang dibahas. Sementara bagian deretan isi mengandung urutan penjelasan atau uraian.

Bagian interpretasi berisi pendapat penulis mengenai hal tersebut dan merupakan bagian penutup teks eksplanasi. Bagian ini bersifat opsional yang artinya boleh ada atau tidak.

Kemudian, menurut Restuti (2013: 85), teks eksplanasi adalah teks yang menerangkan dan menjelaskan tentang proses fenomena baik alam maupun sosial.

Struktur Teks Eksplanasi, struktur teks eksplanasi terdiri dari pernyataan umum, kemudian dilanjut dengan urutan sebab-akibat atau yang bisa juga disebut deretan penjelas, dan ditutup dengan interpretasi. Berikut masing-masing penjelasannya.

Baca Juga: Kumpulan Berita Jadwal Kapal Pelni Bulan September dan Oktober 2022 Lengkap Harga Tiket

1. Pernyataan Umum

Struktur teks eksplanasi yang pertama adalah pernyataan umum. Bagian pernyataan umum ini berperan sebagai pembuka.

Pernyataan umum berisi penjelasan secara singkat tentang peristiwa atau fenomena yang sedang dibahas. Penjelasan yang dimaksud dapat berupa gambaran umum mengenai apa yang dibahas.

Pernyataan umum terletak persis setelah judul teks eksplanasi. Mengapa setelah judul disebut pernyataan umum? Karena pernyataan umum dapat memberikan gambaran umum atau penjelasan singkat dari judul teks eksplanasi tersebut.

2. Urutan Sebab-Akibat atau Deretan Penjelas

Inti teks eksplanasi terdapat pada bagian ini. Urutan sebab-akibat juga disebut dengan istilah deretan penjelas.

Isinya merupakan penjelasan mengenai proses terjadinya peristiwa atau fenomena yang sedang dibahas. Penjelasan tersebut disajikan dengan urutan kronologis, mulai dari awal sampai akhir.

Kemudian diikuti dengan mengapa dan bagaimana peristiwa tersebut terjadi. Dan hubungan sebab-akibat dari kejadian itu.

Urutan sebab-akibat ini dapat terdiri lebih dari 1 paragraf. Karena menjelaskan dan mendeskripsikan secara rinci topik yang dibahas. Semua urutan kejadian dalam teks eksplanasi terletak pada struktur ini.

3. Interpretasi (opsional)

Dan bagian akhir teks eksplanasi disebut interpretasi. Interpretasi dapat berisi kesimpulan tentang hal yang dibahas atau tanggapan pribadi sang penulis mengenai hal tersebut.

Contoh Teks Eksplanasi Sosial Tentang Sampah

Sampah adalah benda yang sudah tidak dimanfaatkan atau digunakan lagi. Keberadaan sampah pastinya sangat mengganggu, apalagi dapat membahayakan kesehatan masyarakat sekitar.

Ada 2 jenis sampah, yaitu sampah organik dan sampah non-organik. Sampah organik adalah sampah yang bisa terurai dengan mudah oleh bakteri. Contoh sampah organik adalah daun kering, sayuran dan berbagai macam makanan yang telah basi.

Baca Juga: Kumpulan Berita Jadwal Kapal Pelni Bulan September dan Oktober 2022 Lengkap Harga Tiket

Manfaat sampah organik adalah bisa dijadikan pupuk kompos atau pupuk tanaman. Sedangkan sampah non-organik adalah sampah yang sulit diuraikan. Contoh sampah non-organik adalah kaleng, plastik, botol dan lain-lain.

Untuk mengurangi keberadaan sampah, kita bisa melakukan daur ulang atau pengolahan ulang. Sampah-sampah tersebut bisa dibuat kembali menjadi barang yang bernilai jual.

Urutan Sebab-Akibat

Sampah dapat dengan mudah ditemukan di lingkungan masyarakat sekitar. Mungkin pada awalnya sampah merupakan hal yang biasa yang ada di sekitar rumah.

Namun, ternyata sampah bisa memberikan dampak yang besar bagi masyarakat, seperti menyebabkan bencana alam longsor, banjir dan menjadi sumber penyakit.

Sampah yang dibiarkan begitu saja dapat menimbulkan bau yang tidak sedap. Hal tersebut dapat menyebabkan pencemaran udara bahkan bisa menjadi sumber penyakit kronis seperti muntaber dan DBD.

Sampah yang dibuang sembarangan atau ke sungai juga dapat menyumbat aliran sungai sehingga air sungai bisa meluap dan menyebabkan bencana banjir. Jika hal tersebut terjadi, kegiatan masyarakat tentu akan sangat terhambat.

Baca Juga: Kumpulan Berita Jadwal Kapal Pelni Bulan September dan Oktober 2022 Lengkap Harga Tiket

Interpretasi

Berhenti membuang sampah sembarang, karena hal itu akan menimbulkan dampak yang merugikan di masa yang akan datang.

Sebagai makhluk yang ingin kesejahteraan, mari kita jaga lingkungan sekitar dan biasakan membuang sampah ke tempatnya. Ini merupakan hal kecil yang bisa berdampak besar dalam mengurangi penumpukan sampah.

Sampah organik bisa kamu olah menjadi pupuk. Dan sampah non-organik bisa kamu buat sebagai bahan kerajinan yang bernilai jual tinggi.***

Editor: Fadhil

Tags

Terkini

Terpopuler