7 Contoh Teks Editorial Terbaru dan Panjang, Beragam Tema Lengkap dengan Strukturnya

28 November 2022, 08:45 WIB
Berikut ini merupakan contoh teks editorial, beserta dengan strukturnya. /Picabay.com/StartupStockPhotos/

SUDUTBATAM.COM - Berikut ini merupakan contoh teks editorial, beserta dengan strukturnya.

Bagi yang sudah terbiasa membaca koran atau surat kabar lainnya tentu sudah tidak asing dengan teks editoral.

Pengertian teks editorial adalah salah satu teks yang berisikan pendapat pribadi dari redaksi terhadap suatu isu yang sedang terjadi.

Isu atau masalah aktual di dalam teks editorial itu dapat berupa masalah politik, sosial, maupun masalah lainnya.

Baca Juga: Contoh Teks Eksplanasi Tema Kebakaran Hutan dan Budaya, Lengkap Beserta Strukturnya

Adapun contohnya adalah sebagai berikit :

Contoh 1

Pernyataan Pendapat

Kenakalan remaja banyak dikeluhkan oleh sebagian orang belakangan ini dan menjadi masalah yang cukup menyita perhatian publik.

Tidak lagi hanya menyangkut masalah kenakalan seperti tawuran antar pelajar saja, kenakalan remaja kini jauh lebih mengerikan.
Orang tua sudah sepatutnya merasa miris dengan setiap kenakalan yang dilakukan oleh para remaja dewasa ini.

Ketika menelisik lebih jauh mengenai kenakalan remaja, sejumlah fakta mengejutkan tentang penyebab terjadinya kenakalan turut menjadi buah bibir.

Hubungan keluarga yang kurang harmonis antara orang tua dan anak disebut sebagai salah satu faktor utama kenakalan remaja terjadi.

Sebenarnya apa saja yang harus dilakukan oleh orang tua untuk menangani permasalahan ini?

Argumentasi

Sejumlah fakta yang terjadi di lapangan memang sangat mengejutkan bagi setiap orang tua ketika anak yang dicintainya melakukan kenakalan.

Pertama, orang tua perlu mengenali penyebab buah hatinya terlibat dalam kasus kenakalan terlebih para remaja.

Bersikap terbuka dan lebih dekat kepada anak sepertinya menjadi hal wajib dilakukan orang tua saat ini.

Apabila orang tua bersikap terbuka kepada anak, maka anak akan mampu mengungkapkan apa yang dirasakannya sehingga kenakalan bisa dihindari.

Gambaran tentang orang tua yang diktator seperti jaman dulu sebaiknya dihilangkan mulai dari sekarang.

Terlebih karakteristik anak generasi saat ini yang menjunjung tinggi kebebasan berekspresi tentu perlu adanya komunikasi dua arah.

Penyataan Ulang Pendapat

Komunikasi dua arah antara orang tua dan anak hanya mungkin terjadi ketika hubungan di antara keduanya baik-baik saja.

Keretakan hubungan antara orang tua dan anak akibat orang tua yang terlalu diktator sebisa mungkin untuk dihindari.

Sehingga dengan kerjasama yang baik, orang tua bisa menghindarkan anak dari berbagai macam bentuk kenakalan.

Baca Juga: 4 Contoh Teks Eksplanasi Terbaru 2022, Berbagai Macam Topik Lengkap dengan Strukturnya

 

Contoh 2

Pernyataan Pendapat

Sejumlah pelaku usaha mengeluhkan terjadinya penurunan pengunjung tempat wisata terkenal di sejumlah daerah di Bali.
Penurunan pengunjung ini terjadi sebagai akibat dari lumpuhnya aktifitas masyarakat paska pandemi melanda.

Bali yang sebelumnya dikenal sebagai destinasi wisata yang tidak pernah sepi seolah menjadi wilayah yang paling terdampak.

Argumentasi

Upaya demi upaya harus segera dilakukan baik oleh pemerintah maupun oleh masyarakat untuk mengembalikan kejayaan Bali seperti dulu lagi.

Salah satu hal yang mungkin bisa dilakukan saat ini adalah melakukan terobosan wisata yang dilengkapi dengan protokol kesehatan.

Harapannya, agar sektor pariwisata di bali kembali aktif dan tetap aman bagi wisatawan.

Pernyataan Ulang Pendapat

Kejadian yang menimpa Bali seolah mengingkatkan pada semua orang bahwa setiap kejayaan pasti ada waktunya dan sekarang mungkin saatnya berbenah.

Barangkali dengan inovasi baru dalam bidang pariwisata yang diterapkan pemerintah dan masyarakat, Bali kembali bersinar.

Lebih dari itu, masyarakat kembali mendapatkan apa yang hilang di Bali selama pandemi ini berlangsung.

Baca Juga: 7 Contoh Teks Amanat Pembina Upacara Hari Senin Beragam Tema, untuk Motivasi Siswa

 

Contoh 3

Pernyataan Pendapat

Kesehatan tentu sangat penting buat setiap individu. Makanya, diperlukan gaya hidup yang sesuai buat menjaga kesehatan dan kekuatan dalam tubuh agar tidak mudah terkena penyakit.

Karena, penanganan penyakit menular belum sepenuhnya berhasil jadi menciptakan beban ganda penyakit.

Adapun penyakit tidak menular atau penyakit degeneratif yang persoalannya sama.

Bahkan sejumlah seseorang yang terkena penyakit tidak menular meningkat secara pesat sehingga menjadi pembunuh nomor satu, penyakit tersebut misalnya diabetes, kanker, hipertensi, jantung, stroke.

Argumentasi

Menurut data dari Kementerian Kesehatan (Kemenkes), kalo penyebaran penyakit relatif merata di setiap kota besar dan kecil.

Hal ini menandakan, kalo keadaan kesehatan serta penyakit pada masyarakat udah bergeser sejak beberapa waktu

Jadi, diperlukan gaya hidup yang baik seperti menjaga pola makan dan minum serta memperhatikan kandungan gizi pada makanan yang dikonsumsi.

Perubahan pola yang dilakukan bersamaan dengan adanya demografi yang menyatakan, kalo lebih besar jumlah penduduk usia produktif dibandingkan jumlah penduduk tidak produktif.

Hal tersebut disertai dengan perilaku konsumtif dibandingkan produktif yang termasuk kedalam pola makan dan minum.

Indonesia emang bukanlah satu-satunya negara yang memiliki masalah penyakit ganda, tapi kita bisa belajar dari negara lain soal pencegahan penyakit tidak menular.

Prinsip untuk menangani penyakit adalah dengan mencegahnya dibandingkan harus mengobati.

Jadi, pemerintah bisa membuat upaya untuk mewajibkan label informasi kandungan gizi di setiap makanan atau minuman kemasan.

Pernyataan Ulang Pendapat

Pencegahan penyakit lebih baik dari mengobati penyakit, makanya masyarakat harus lebih memperhatikan pola hidup yang sehat.

Program yang dilaksanakan juga perlu dukungan dari kementerian atau lembaga yang terkoordinasi dengan melibatkan masyarakat buat hidup sehat.

Contoh 4

Pernyataan Pendapat

Menggunakan media sosial laiknya Facebook, Twitter, hingga Instagram sudah tidak bisa dipisahkan dari kehidupan masyarakat saat ini.

Perkembangan perangkat ponsel yang digunakan masyarakat yang memiliki kemampuan untuk mengakses media sosial menjadi alasan utama.

Terlebih untuk masa-masa pandemic seperti sekarang, berbagai kegiatan yang dijalani masayarakat tidak bisa lepas dari media sosial.

Perkembangan media sosial di tengah kehidupan masyarakat ternyata memberikan beberapa dampak yang turut serta di dalamnya.

Dampak positifnya masyarakat jadi mengerti tentang kabar baru dari orang lain yang berada di tempat jauh dari media sosial.
Sedangkan dampak buruknya, berbagai modus kejahatan baru sulit untuk ditanggulangi di media sosial saat ini.

Argumentasi

Proteksi wajib dilakukan oleh pemerintah dalam melindungi setiap warga negara dalam menghadapi tidak pidana kejahatan di media sosial.

Peran aktif pemerintah dalam menghalau segala bentuk kejahatan yang mungkin terjadi sangat diperlukan.

Mulai dari pengontrolan konten yang terdapat di media sosial, hingga memberi hukuman yang dapat memberi efek jera bagi pelakunya.

Selain pemerintah, seyogyanya para masyarakat selalu waspada dan melindungi keluarga masing-masing dari setiap pelanggaran kejahatan di media sosial.

Hanya melihat konten yang bermuatan positif adalah langkah baik sebagai pencegah terjadinya kejahatan.

Walaupun pada kenyataannya kejahatan bisa muncul dalam keadaan yang bagaimanapun juga selagi masih ada kesempatan bagi pelaku melakukan aksinya.

Penyataan Ulang Pendapatt

Penanggulangan tindak kejahatan yang terdapat di media sosial tidak serta merta dapat dilakukan dengan mudah saat ini.

Perlu adanya kerja sama yang baik dari semua pihak yang terkait, mulai dari pemerintah hingga masyarakat yang menjadi warganet.
Saat semua orang waspada maka segala bentuk tindak kejahatan media sosial dapat segera teratasi.

Contoh 5

Pernyataan Pendapat

Alam selalu mengembalikan apapun yang telah diberikan oleh manusia baik itu kebaikan maupun keburukan yang manusia lakukan.

Ketika manusia melakukan kegiatan baik maka alam membalas dengan tanaman yang subur, buah yang melimpah dan sebagainya.
Tapi dengan kelaliman manusia maka pantas alam mengembalikan berupa bencana tanah longsor seperti yang banyak terjadi.

Argumentasi

Setidaknya tanah longsor bukan merupakan sebuah hal yang baru bagi negara seperti Indonesia.

Sejak dulu masyarakat kita yang tinggal di daerah pegunungan harus mewaspadai dan bersikap siaga jika setiap saat terjadi kelongsoran.

Bukan tanpa alasan, longsor yang terjadi ditengarai akibat ulah manusia nakal yang lalim, jahat, dan serakah itu sendiri.

Pohon-pohon di lereng pegunungan yang semestinya berguna untuk kehidupan manusia justru banyak ditebang secara liar.
Akibatnya longsor pun tidak dapat dihindarkan lagi dan tentu saja memakan korban baik manusia maupun material.

Jika sudah demikian, sebenarnya peran masyarakat dan pemerintah diharapkan dapat memperbaiki alam yang marah tersebut dengan perilaku yang baik tentunya.

Alam juga merasakan apa yang diperbuat manusia baik perbuatan yang terpuji maupun perbuatan yang sangat tercela.

Banyaknya kejadian tanah longsor dan bencana alam yang lainnya harusnya bisa membuka mata sejumlah manusia jahat untuk kembali menghargai alam.

Paling tidak dengan menjaga kelestarian alam dan mengembalikannya kepada fungsi sebagaimana yang seharusnya.

Pernyataan Ulang Pendapat

Tanggung jawab untuk menjaga alam dari gangguan orang jahat seperti manusia yang serakah menjadi tanggungan semua orang.
Tidak hanya menjadi tanggungan pemerintah yang wajib membuat peraturan yang tegas dan mengikat saja.

Semua orang yang tinggal dan turut merasakan dampak dari lestari atau tidaknya alam wajib berperan serta untuk meminimalkan keburukan.

Contoh 6

Pernyataan Pendapat

Puluhan ribu orang turun ke jalan di tengah kota Moskow, Rusia, untuk mengenang Boris Nemtsov yang merupakan tokoh oposisi yang tewas ditembak.

Nemtsov ditembak hingga mati, ketika tengah berjalan kaki menyeberangi jembatan menuju Lapangan Merah, di dekat Kremlin.

Tembakan dilepaskan dari dalam mobil yang melintas, dan kemudian empat peluru bersarang di punggungnya. Model Ukraina, Anna Durtskaya, yang berjalan bersama Nemtsov tidak cedera. Oleh sebab itu, polisi menyatakan pembunuhan itu direncanakan dengan sistematis.

Argumentasi

Siapa Nemtsov? Mengapa dia ditembak? Netmsov adalah musuh bebuyutan Presiden Rusia Vladimir Putin. Ia mengkritik kembalinya Putin sebagai presiden pada tahun 2012.

Ia juga menentang keterlibatan Rusia di negara Ukraina dan mendesak perang segera diakhiri.

Tidak hanya itu saja, dia juga tengah mempersiapkan laporan berisi keterlibatan langsung pasukan Rusia dalam pasukan pemberontak di Ukraina Timur sejak April 2014. Dan, ia dibunuh pada saat tengah mempersiapkan aksi demo besar-besaran menentang pemerintah.

Pernyataan Ulang Pendapat

Itu merupakan tugas berat bagi Putin karena ia harus menunjukkan bahwa ia tidak terlibat dengan pembunuhan tersebut.

Kita berharap, Putin tidak hanya bertekad untuk menyeret pelaku itu ke pengadilan, tetapi juga harus bertekad untuk mengakhiri terjadinya kekerasan politik di Rusia.

Contoh 7

Pernyataan Pendapat

Sejak kecil masyarakat Indonesia kurang peduli akan lingkungan dan telah membuang sampah sembarangan. Hal ini dikarenakan, secara tidak langsung setiap orang tua telah mengajarkan kepada anaknya untuk membuang sampah sembarangan dengan perilaku yang ia lakukan.

Argumentasi

Kebiasaan membuang sampah sembarangan harus dihilangkan dari setiap diri masyarakat agar terciptanya lingkungan yang bersih dan nyaman.

Terkadang masyarakat yang tinggal di bantaran sungai akan lebih mudah membuang sampah ke dalam sungai, sehingga membuat malas seseorang untuk membuang sampah ke tempat sampah.

Pernyataan Ulang Pendapat

Masalah lingkungan yang bersih dari sampah merupakan tugas kita semua untuk menjaganya. Masyarakat bisa melakukan upaya untuk membayar iuran bersama, sehingga bisa menyediakan tong sampah yang cukup.***

Editor: Niken Nurfujitania

Tags

Terkini

Terpopuler