Kumpulan Contoh Teks Berita yang Mengandung Unsur 5W 1H Berbagai Tema, Singkat dan Mudah Dipahami

22 Januari 2023, 15:00 WIB
Kumpulan Contoh Teks Berita yang Mengandung Unsur 5W 1H Berbagai Tema, Singkat dan Mudah Dipahami /Pixabay.com/652234 /

SUDUTBATAM.COM - Teks berita merupakan teks yang berisi peristiwa atau kejadian berupa fakta yang akan disiarkan di televisi, radio, maupun media cetak atau media/situs digital.

Teks berita tentu memuat komponen 5W 1H, yaitu apa (what), siapa (who), kapan (when), di mana (where), mengapa (why), dan bagaimana (how).

Selain 5w+1h tersebut, terdapat struktur di dalam berita agar menghasilkan teks yang jelas.

Berikut kumpulan contoh teks berita singkat yang mengandung unsur 5W 1H yang dapat dijadikan referensi.

Baca Juga: Link Download Minecraft Bedrock Edition Versi 1.19.51 Terbaru The Wild Update Gratis di Android

Contoh 1: Teks berita terjadinya banjir

Belum pulih dari banjir bandang beberapa waktu lalu, Kecamatan Masamba, Kabupaten Luwu Utara, Sulawesi Selatan kembali dilanda banjir, Selasa (4/8/2020) malam. Banjir susulan terjadi karena hujan deras mengguyur bagian hulu Kecamatan Masamba sejak Selasa siang, yang membuat Sungai Masamba meluap dan merendam pemukiman warga di Kelurahan Bone Tua, Kelurahan Bone dan Desa Baloli dengan ketinggian banjir bervariasi antara 50 hingga 80 sentimeter.

Kepala Pelaksana BPBD Luwu Utara Muslim Muchtar mengatakan, selain pemukiman warga, banjir juga merendam jalan Trans Sulawesi Masamba, yang membuat kendaraan tak dapat melintas. Muslim mengatakan, di sejumlah titik pemukiman warga terendam hingga satu meter, yang membuat warga mengungsi ke tempat yang lebih aman.

Banjir yang terjadi saat ini merupakan banjir susulan setelah sebelumnya pada tiga pekan lalu diterjang banjir setinggi dua meter yang membawa material berupa pasir bercampur kayu. Sejumlah relawan yang masih berada di lokasi pengungsian seperti PMI, ACT dan lainnya kini melakukan evakuasi terhadap warga bersama BPBD Luwu Utara.

Contoh 2: Teks berita terjadi kecelakaan

Sebuah mobil Mitsubishi Pajero mengalami kecelakaan tunggal di Jalan Ujung Menteng, Jakarta Timur dini hari tadi. Kecelakaan diduga diakibatkan pengemudi mobil hilang kendali (out of control). Kecelakaan terjadi pada pukul 04.00 WIB (6/8/2020). Bermula, mobil yang dikendarai oleh Dika melaju dari arah timur menuju barat di Jalan Raya Bekasi.

Sesampainya di SPBU Ujung Menteng, pengemudi kemudian hilang kendali. Selain Dika, ada penumpang seorang perempuan di dalam mobil tersebut. Kecelakaan diduga akibat out of control. Di SPBU Ujung Menteng tidak bisa menguasai dan kendaraan oleng ke kanan menabrak median jalan lalu masuk ke jalur kanan. Fahri mengatakan akibat kejadian tersebut, penumpang inisial EN alami luka ringan. Korban kemudian langsung dibawa ke rumah sakit terdekat.

Seperti diberitakan sebelumnya, mobil Pajero Sport bernomor polisi B-1798-KCA menabrak separator jalan di daerah Ujung Menteng, Jakarta Timur. Beruntung, tak ada korban jiwa dalam kecelakaan ini. Kasat Lantas Polres Jakarta Timur, Kompol Telly Bahurte mengatakan polisi yang menerima informasi kecelakaan tersebut langsung datang ke lokasi. Menurutnya, kendaraan serta surat izin mengemudi (SIM) pengemudi kendaraan itu telah diamankan.

Contoh 3: Teks berita tentang kebudayaan

Dua hari lagi tanggal 11 Januari 2018, Tahun Baru Imlek 2559 datang. Ini berarti sudah semakin dekat untuk mempersiapkan penyambutan datangnya tahun tikus dalam penanggalan Cina dengan meriah. Bagi warga etnis Tionghoa di Bogor, Jawa Barat, itu artinya sudah saatnya mereka membersihkan tempat ibadah. Seperti yang mereka lakukan di Vihara Dhanagun.

Puluhan warga bahu-membahu membersihkan ruang, perabotan, dan semua patung dewa dalam vihara tersebut. Patung-patung ini dimandikan secara khusus dalam sebuah ritual tahunan. Tak hanya itu, untuk memeriahkan acara menyambut Tahun Baru Cina, warga Tionghoa memasang pernak-pernik berbau Imlek di jalan-jalan Kota Bogor.

Kemeriahan menyambut Imlek juga terasa di Semarang, Jawa Tengah. Walau demikian, warga di kota ini memiliki cara berbeda untuk menyambutnya. Mereka menggelar sebuah pasar kaget di wilayah Pecinan, Semarang yang disebut Pasar Semawis. Saat pasar dibuka, bukan hanya budaya Negeri Tionghoa yang dipertunjukkan.

Budaya masyarakat setempat juga turut ditampilkan. Tak lupa tentunya sajian barongsai yang terus menghibur warga yang berkunjung ke Pasar Semawis.

Contoh 4: Teks Berita Covid-19

Juru bicara pemerintah untuk penanganan COVID-19 Profesor Wiku Adisasmito menyampaikan ada sejumlah kandidat vaksin virus Corona COVID-19 yang tengah diteliti. Dari sekian banyak, belum ada satupun yang benar-benar lulus uji.

Lebih detail, Prof Wiku menyebut ada 159 kandidat vaksin yang sedang menjalani tahap uji praklinis. Sebanyak 35 kandidat vaksin menjalani uji klinis tahap 1, 17 kandidat vaksin ada di tahap 2, dan 7 kandidat vaksin ada di tahap 3.

"Belum ada satupun di dunia yang sudah lulus uji," tegas Prof Wiku dalam siaran pers di channel YouTube Sekretariat Presiden, Kamis (6/8/2020).

Salah satu dari 7 kandidat vaksin yang memasuki tahap akhir uji klinis adalah Sinovac buatan China. Vaksin tersebut saat ini tengah disiapkan untuk menjalani uji klinis tahap 3 di Bandung, Indonesia.

Contoh 5: Teks berita terjadi kebakaran

Dua rumah di Makassar, Sulawesi Selatan terbakar. Kebakaran ini sempat membuat lalu lintas di sekitar lokasi menjadi macet.

Dua rumah yang terbakar tersebut berlokasi di kawasan Jalan Kandea 2, Bontoala Tua, Makassar.

Enam belas unit mobil pemadam kebakaran dikerahkan ke lokasi. Mobil-mobil itu menyebar dan berusaha menjangkau lokasi kebakaran dari segala penjuru mata angin, mencari jalan tercepat. Akibatnya, macet tak terelakkan.

Ketua RT setempat, Rudi, menyatakan dua rumah yang terbakar itu berhasil dipadamkan dan sekarang sedang dilakukan pendinginan. Beruntung tak ada korban jiwa dari kebakaran ini. Penyebab kebakaran belum bisa dipastikan oleh petugas.

Contoh 6: teks berita kebakaran hutan

Menurut laporan CNN, telah terjadi kebakaran pada Minggu 10 Juli 2017 di kawasan hutan di Makassar, Sulawesi Selatan.

Kebakaran hutan terjadi pada 20.00 waktu setempat di hari minggu, kata Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Sulawesi Selatan, berdasarkan laporan CNN pada hari Senin, 11 Juli 2017.

Kawasan hutan yang terbakar diperkirakan mencapai 25 hektar area, yang meliputi pohon dan semak belukar.

Saat kebakaran terjadi, petugas pemadam kebakaran langsung siap siaga mendatangi tempat kejadian. Petugas yang diterjunkan untuk menjinakkan si jago merah sebanyak 7 kru, kemudian setelah beberapa titik api berhasil dijinakkan, kru diperkecil menjadi 5 saja.

Daniarto dari dinas pemadam memberikan tanggapannya terkait hal ini, di mana kondisi hutan, terutama semak belukar dalam keadaan kering, sehingga sangat mudah terbakar.

Itulah contoh teks berita singkat yang mengandung unsur 5W 1H dengan berbagai tema.***

Editor: Fadhil

Tags

Terkini

Terpopuler