Cara Menghias Kelas Bertema 17 Agustus untuk Siswa Sekolah

- 25 Juli 2023, 06:35 WIB
Cara Menghias Kelas Bertema 17 Agustus untuk Siswa Sekolah.
Cara Menghias Kelas Bertema 17 Agustus untuk Siswa Sekolah. /freepik.com/Freepik

Anda dapat membuat kincir angin dengan warna merah putih untuk menghias kelas. Bahan yang digunakan juga cukup sederhana, yaitu kertas origami, kawat kecil untuk tusukan kincir angin, juga mutiara sintetis untuk menghias kincir angin.

Untuk merangkai kincir anginnya, Anda dapat menggunakan tali kur. Setelah itu, rangkaian kincir angin dapat Anda taruh di dekat jendela kelas maupun di bawah ac yang tersedia di kelas, atau lainnya. Kincir angin merah putih ini selain menjadi hiasan kelas sederhana juga menarik, juga dapat Anda coba untuk lebih menyemarakkan dekorasi kelas dalam memperingati kemerdekaan RI.

4. Gunakan kertas krep untuk hiasan di kelas

Kertas krep yang berwarna merah putih atau warna-warni dapat Anda gunakan untuk menghias ruangan kelas. Anda dapat melipat dan membentuk kertas krep menjadi pita lalu tempelkan pada tempat duduk. Selain itu, kertas krep juga dapat Anda pasang dengan bentuk memanjang kecil di papan tulis maupun di bagian depan meja kelas Anda. Penggunaan kertas krep untuk hiasan bertema HUT RI ke-78 tentu akan memberi warna yang lebih ceria yang semarak dalam memperingati perayaan HUT RI.

5. Memasang spanduk atau poster HUT RI ke-78

Untuk menghias kelas, Anda juga dapat memasang spanduk atau poster dengan desain yang bertemakan HUT RI atau perjuangan di kelas. Jika Anda membuat desain sendiri untuk spanduk atau posternya, jangan lupa untuk menyertakan logo HUT RI ke-78 pada desain yang telah Anda miliki.

Itulah beberapa cara hiasan kelas dengan tema 17 Agustus yang dapat Anda coba buat.***

Halaman:

Editor: Iwan Sahputra


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x