Kumpulan Contoh Teks Eksplanasi Tema Fenomena Alam, Lengkap Beserta Strukturnya

- 12 September 2023, 10:10 WIB
5 Contoh Teks Eksplanasi Fenomena Alam, Lengkap Analisis dan Struktur
5 Contoh Teks Eksplanasi Fenomena Alam, Lengkap Analisis dan Struktur //Pexels/ RODNAE Productions/

Awalnya cahaya matahari melewati tetes hujan lalu dibiaskan/dibelokkan ke tengah tetes hujan sehingga membuat cahaya putih berubah menjadi warna spektrum.

Interpretasi :
Pelangi bisa kita lihat saat sedang hujan ketika matahari bersinar dari sisi berlawanan dengan arah kita menghadap. Sehingga posisi kita harus ada di antara matahari dan tetesan air dengan matahari di belakang kita.

Mudahnya begini, kita sebagai pengamat, matahari, dan pusat busur pelangi mesti berada di satu garis lurus. Sehingga kita bisa menikmati indahnya warna-warni pelangi yang terdiri dari warna Merah, Jingga, Kuning, Hijau Biru, Nila, Ungu.

Contoh 3 - Hujan Es

Pernyataan Umum
Dalam ilmu meteorologi, hujan es disebut juga hail. Atau presipitasi yang terdiri atas bola-bola es.

Proses pembentukannya adalah melewati kondensasi uap air yang ada di atmosfer dengan lapisan berada di atas level beku.

Urutan Sebab-Akibat
Proses lainnya yang bisa menciptakan hujan es adalah riming. Pada proses ini uap air tertarik ke permukaan benih-benih es. Karena adanya pengembunan mendadak tersebut, maka terbuatlah es berukuran besar.

Ada juga hujan es yang disertai puting beliung, hal ini disebabkan oleh awan dengan jenis sel tunggal berlapis (CB) yang dekat dengan permukaan bumi. Tapi bisa juga berasal dari awan multisel yang tumbuh vertikal.

Awan dengan kandungan uap air yang tertiup angin ke tempat dingin, akan mencapai titik embun (dew point) kemudian mengembun. Dan karena terlalu berat akan jatuh sebagai hujan.

Setelah menjadi air, jika tertiup oleh angin thermis yang naik ke ketinggian dengan temperatur di bawah titik beku, maka air tersebut membeku menjadi es.

Halaman:

Editor: Niken Nurfujitania


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x