Kultum Ramadhan Tentang Keutamaan Bersedekah dalam Bulan Ramadhan

- 31 Maret 2023, 13:55 WIB

مَن فطَّرَ صائمًا كانَ لَهُ مثلُ أجرِهِ ، غيرَ أنَّهُ لا ينقُصُ من أجرِ الصَّائمِ شيئًا

”Siapa saja yang meyediakan makanan berbuka bagi orang yang berpuasa, maka ia mendapat pahala seperti orang yang berpuasa tanpa mengurangi pahala orang yang berpuasa itu sedikit pun.”

[Hadits riwayat At-Tirmidzi dinyatakan shahih oleh Syaikh Al-Albani di dalam Shahih At-Tirmidzi no. 807]

Sebagian besar kaum Salaf mengutamakan untuk menyediakan makan berbuka bagi orang yang berpuasa padahal mereka sendiri juga berpuasa. Abdullah bin Umar selalu berbuka bersama anak-anak yatim dan fakir miskin.

Abu Siwar Al-‘Adawi berkata, ”Dahulu ada serombongan orang dari Bani ‘Adi yang biasa shalat di masjid ini. Tidak ada seorang pun di antara mereka yang berbuka puasa sendiri. Ia selalu mencari orang yang bersedia berbuka bersamanya. Jika tidak ada, maka ia mengeluarkan makanannya untuk dimakan bersama orang-orang di masjid.”[ii]

Ini hanyalah dua contoh bersedekah di bulan Ramadhan. Masih banyak bentuk yang lainnya tentunya sesuai dengan kondisi yang kita hadapi.

Pada intinya kita disunnahkan untuk memperbanyak sedekah di bulan Ramadhan sesuai dengan kemampuan kita masing-masing dan sesuai dengan kondisi yang kita hadapi.

Penutup

Semoga Allah Subhanahu wa Ta’ala memberi kita kemudahan dan kekuatan untuk bisa bersedekah di bulan Ramadhan semaksimal kemampuan yang kita miliki.

أَقُوْلُ قَوْلِيْ هَذَا وَأَسْتَغْفِرُ الله الْعَظِيْمَ لِيْ وَلَكُمْ وَلِسَائِرِ الْمُسْلِمِيْنَ وَالْمُسْلِمَاتِ فَاسْتَغْفِرُوْهُ إِنّهُ هُوَ الْغَفُوْرُ الرّحِيْمِ

Halaman:

Editor: Niken Nurfujitania


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x