iOS 16 Resmi Diluncurkan Apple, Berikut Sejumlah Fitur Baru dan Daftar iPhone yang Kompatibel

7 Juni 2022, 12:19 WIB
Ilustrasi - Kelebihan fitur iOS 16 dan daftar iPhone yang bisa download menggunakan. /Unsplash/Arnel Hasanovic

SUDUTBATAM.COM - Apple secara resmi memperkenalkan iOS 16, yang dilengkapi dengan banyak keunggulan.

Namun, tidak semua iPhone kompatibel dengan iOS 16 yang baru saja diluncurkan Apple.

Menurut Apple, iOS 16 hanya bisa digunakan di iPhone 8 atau lebih baru.

Karena itu untuk iPhone keluaran di bawah iPhone 8 tidak dianjurkan untuk mengapdate iOS 16.

Baca Juga: Jadwal Kapal Pelni KM Nggapulu Bulan Juni dan Juli 2022 Semua Rute

Beberapa fitur baru yang terdapat di IOS 16.

Perbaikan Layar Kunci

Kabarnya, iOS 16 yang kami dengar, Apple berencana untuk memperbarui layar kunci. Perbaikan akan mencakup wallpaper yang menampilkan kemampuan seperti widget untuk lebih banyak fungsi layar Kunci.

Fitur layar kunci tersebut bisa diubah sesuai dengan yang diinginkan dimana para pengguna bisa merubah warna text, widget dan sebagainya yang fiturnya hampir mirip dengan system android.

Aplikasi Pesan

Aplikasi pesan yang ada di iOS 16 akan menggunakan fitur batal kirim, jadi para pengguna bisa membatalkan pesan apabila sedang typo.

Peningkatan Aplikasi Kesehatan

Apple sedang mengembangkan alat manajemen obat yang memungkinkan pengguna memindai botol pil mereka ke dalam aplikasi, tetapi versi awal fitur tidak mungkin menyertakan semua fungsi yang direncanakan.

Pembaruan Pemberitahuan

Fitur pemberitahuan juga akan mendapat banyak pembaruan dimana para pengguna akan dimudahkan dalam mengscroll notifikasi.

Selain itu aka nada fitur hapus email setelah dibaca jadi memudahkan pengguna untuk membuka notifikasi yang lainnya.

Fitur Deteksi Kecelakaan Mobil

Rumor mengatakan iOS 16 akan mendapatkan fitur deteksi tabrakan mobil baru yang memungkinkan iPhone mendeteksi ketika tabrakan terjadi dan menghubungi layanan darurat secara otomatis.

Apple Pay Later

Apple Pay akan memungkinkan pelanggan membayar pembelian Apple Pay dengan mencicil dari waktu ke waktu, serupa dengan layanan bayar nanti, fitur ini diperkirakan akan diluncurkan pada 2022.

Baca Juga: Jadwal Kapal Pelni KM Bukit Siguntang Semua Rute Bulan Juni 2022

Sementara berikut daftar semua model iPhone yang kompatibel dengan iOS 16:

iPhone 8 dan 8 Plus

iPhone X

iPhone XS dan XS Max

iPhone XR

iPhone 11

iPhone 11 Pro dan Pro Max

iPhone 12 dan 12 mini

iPhone 12 Pro dan Pro Max

iPhone 13 dan 13 mini

iPhone 13 Pro dan Pro Max

iPhone SE (generasi ke-2 dan ke-3)

Adapun iPadOS 16 kompatibel dengan iPad berikut:

iPad Pro (semua model)

iPad Air (generasi ke-3 dan lebih baru)

iPad (generasi ke-5 dan lebih baru)

iPad mini (generasi ke-5 dan lebih baru)

Berikut daftar iPhone yang tidak kompatibel dengan iOS 16:

iPhone SE (generasi pertama)

iPhone 6s

iPhone 6s Plus

iPhone 7

iPhone 7 Plus

iPod Touch

Itula beberapa fitur baru iOS 16 dan daftar iPhone yang mendungkung.***

Editor: Niken Nurfujitania

Sumber: Berbagai Sumber

Tags

Terkini

Terpopuler