Cek Perbandingan Spesifikasi dan Harga dari Samsung Galaxy A04 dengan Samsung Galaxy A04s

3 November 2022, 12:35 WIB
Cek Perbandingan Spesifikasi dan Harga dari Samsung Galaxy A04 dengan Samsung Galaxy A04s /Samsung

SUDUTBATAM.COM – Samsung baru saja merilis ponsel terbaru mereka ke dalam seri A Galaxy yaitu Samsung Galaxy A04 dan Samsung Galaxy A04s.

Tapi, apa perbedaan dari segi spesifikasi dan harga dari kedua ponsel yang dirilis pada bulan lalu ini, tepatnya pada tanggal 28 Oktober 2022.

Simak berikut ini spesifikasi dan harga yang yang dibanderol oleh Samsung untuk dua ponsel terbaru mereka Samsung Galaxy A04 dan Samsung Galaxy A04s.

Samsung Galaxy A04s memiliki fitur-fitur yang lebih banyak daripada Samsung Galaxy A04 yang biasa, ponsel Samsung Galaxy A04s ternyata dirilis duluan.

Samsung Galaxy A04s dilengkapi dengan Triple Camera 50 MP, sedangkan versi biasanya Samsung A04 hanya dilengkapi dengan Double Camera namun memiliki besaran Mega Pixel yang sama.

Chipset yang didapatkan di Samsung Galaxy A04 adalah Octa-core 2.3 Hz, 1.8Gz dengan RAM 3GB. Sedangkan Samsung Galaxy A04s menggunakan Octa-core 2GHz dengan RAM 4GB.

Baca Juga: realme C33 Sudah Hadir di Indonesia Hari ini, Cek Harga dan Spesifikasi

Resolusi layar kedua ponsel sama saja dari segi ukuran yaitu 6.5 inch, namun seri Samsung Galaxy A04s dilengkapi dengan Infinity V Display yang membuat layar terlihat lebih luas.

Untuk penyimpanan ponsel Samsung Galaxy A04s memiliki penyimpanan sebesar 64GB dan Samsung Galaxy A04 biasa, ada dua versi yaitu 32GB dan 64GB. Kedua ponsel tersebut masih mendukung microSD.

Fitur yang paling mencolok datang dari Samsung A04s, yang mana ponsel ini memiliki fitur smart fingerprint di tombol penghidupnya.

Namun, pada versi Samsung Galaxy 04 tidak terdapat fitur smart fingerprint, tanpa fitur ini tingkat keamanan pada ponsel akan berkurang.

Kapasitas baterai dari kedua ponsel terbilang sudah masuk standar di tahun 2022 yaitu 5000 mAh yang mampu bertahan seharian tanpa charging.

Untuk berat kedua ponsel, Samsung Galaxy A04s dan Samsung Galaxy A04 memiliki berat yang sama yaitu 192 gram.

Pilihan warna juga tersedia untuk dua ponsel, berikut beberapa pilihan warna Deep Green, Black dan Orange Copper.

Tentunya harga Samsung Galaxy A04s lebih mahal karena Samsung memproduksi ponsel ini dengan menambahkan sedikit fitur yang sangat berguna dan membantu.

Samsung Galaxy A04s dibanderol dengan harga mulai Rp 2.000.000 sedangkan Samsung Galaxy A04 dibanderol dengan harga mulai Rp 1.400.000.

Demikian spesifikasi dan harga dari Samsung Galaxy A04 dan Samsung Galaxy A04s yang baru dirilis bulan lalu.***

Editor: Ahmad Rohmadi

Tags

Terkini

Terpopuler