Move On! Ini 7 Tips Melupakan Seseorang dengan Mudah

- 26 Januari 2023, 08:45 WIB
Masihkah ada seseorang di masa lalu yang membayangi hidupmu hingga saat ini? Seseorang yang memberikan banyak kenangan
Masihkah ada seseorang di masa lalu yang membayangi hidupmu hingga saat ini? Seseorang yang memberikan banyak kenangan /pexels: Physilogy Today

SUDUTBATAM.COM - Masihkah ada seseorang di masa lalu yang membayangi hidupmu hingga saat ini? Seseorang yang memberikan banyak kenangan dan masih terbayang di dalam hati dan pikiranmu.

Kamu kesulitan untuk melupakan seseorang. entah kenangan nya atau lukanya yang masih membekas. Di sisi lain, kamu harus melupakannya. Bagaimana caranya? pada kesempatan kali ini akan mengulas bagaimana cara untuk melupakan seseorang. Untukmu yang susah melupakan dia, jangan lewatkan artikel ini ya.

Kebersamaan yang pernah kamu lalui bersamanya tentu meninggalkan kenangan di hati dan pikiranmu. Kadang kamu berusaha melupakannya, namun kenangan tersebut seringkali muncul kembali. Tidak semua kenangan harus dilupakan. Ada sebagian kenangan yang perlu diingat.

Kenangan yang memberikan rasa sakit, membuka luka lama, dan menghadirkan trauma, sebaiknya kamu lupakan. Bukan hanya kenangannya, tetapi juga orangnya.

Mengikhlaskan adalah jalan terbaik agar kamu bisa melupakannya. Hal ini tentu mudah untuk dikatakan, namun prakteknya perlu perjuangan keras.

Nah, beberapa tips ini mungkin bisa bantu kamu untuk sedikit melupakan nya. Ya walaupun nggak bisa langsung tapi perlahan-lahan bisa.

1. Menerima kenyataan

Kamu harus belajar nerima kenyataan kalo semuanya tidak bisa diulang ataupun kembali.

2. Berdoa

Kamu juga butuh bimbingan spiritual dengan cara berdoa dan perbanyak ibadah. agar kamu makin sadar dengan keadaan kamu dan kamu perlahan melupakan hal yang tidak penting dihidupmu.

3. Jangan kepo tentang nya

Kalo kamu pengen ngelupain dia, berarti kamu harus siap dengan konsekuensi untuk tidak tahu menahu tentangnya

jangan malah dikepoin. keep strong kawan.

4. Jangan respon dia

nggak usah terlalu direspon. jaga silaturahmi itu perlu tapi berlebihan meresponnya jangan ya.

5. Sibukkan diri dalam produktivitas

Sibukkan dirimu dengan hal-hal yang bermanfaat contohnya seperti ngerjain tugas kuliah, bantu orang tua, baca Al-Qur'an, kembangin skill, baca buku dan lainnya yang banyak manfaat nya.

6. Lakukan olahraga

Selain berdoa yang bersifat spiritual, kamu juga perlu melupakannya dengan bentuk fisik seperti olahraga.

kamu akan semakin sehat dan melupakan dia secara pelan pelan. semangat ya walaupun agak sulit.

7. Jauhkan apapun yang mengingatkanmu padanya

Mulai lupakan segalanya tentang nya, kamu harus ingat bahwa masih ada hal-hal penting yang perlu kamu simpan dimemori otak kecuali dia.

Demikian beberapa tips untuk melupakan seseorang agar hidup kamu lebih tenang dan bahagia, semoga bermanfaat.***

Editor: Iwan Sahputra


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x