Intens Konsumsi Daging? Tenang, Berikut Cara Cegah dan Turunkan Kolesterol secara Alami

- 30 Juni 2023, 18:10 WIB
Intens Konsumsi Daging? Tenang, Berikut Cara Cegah dan Turunkan Kolesterol secara Alami
Intens Konsumsi Daging? Tenang, Berikut Cara Cegah dan Turunkan Kolesterol secara Alami /YouTube Ceceromed Kitchen

SUDUTBATAM.COM - Bertepatan dengan momentum Idul Adha, kita akan secara intens memakan daging kurban yang akan memicu naiknya kolesterol yang ada di dalam tubuh.

Terlalu banyak memakan makanan yang mengandung lemak akan menyebabkan kolesterol meningkat.
 
Kolesterol adalah lemak yang diproduksi secara alami oleh organ hati, dan lemak ini juga ditemukan dalam makanan yang berasal dari hewan, seperti daging dan susu.
 
Kolesterol juga bermanfaat untuk membentuk sel-sel sehat, memproduksi sejumlah hormon, dan menghasilkan vitamin D. 
 
Tetapi jika kadar kolesterol melebihi batas normal maka akan menumpuk dan menyebabkan pembuluh darah.
 
Dikutip SUDUTBATAM.COM dari akun facebook Wonderjus Berikut tips aman konsumsi daging :
 
1. Memasak dengan merebus, memangang, atau membakar daging.
 
2. Hindari santan dan daram berlebihan
 
3. Konsumsi daging dan sayuran.
 
4. Batasi konsumsi daging max.85gr perporsi denga frekuensi 1-3 kali seminggu.
 
5. Penuhi asupan serat harian.
 
Mengonsumsi makanan yang tinggi kolesterol harus diimbangi dengan pola hidup yang sehat.
 
Jika kandungan kolesterol dalam tubuh naik, berikut beberapa cara yang dapat dicoba untuk mengurangi kadar kolestero lsecara alami.
 
1. Mengonsumsi buah alpukat.
    Buah alpukat memiliki kandungan lemak tak jenuh tunggal yang dapat mengatur kadar kolesterol.
 
2. Mengosumsi buah apel
   Pada sebuah study yang dipublikasikan oleh International Journal of Preventive Medicine pada 2011 menyebutkan bahwa megonsumsi 300 gram apel setiap hari selama 8 mingu dapat menurunkan kolesterol tinggi dikarenakan kandungan Pelifenol dan serat pada apel.
 
3. Konsumsi minyak zaitun
   Kandungan lmak baik yang terdapat dalam minyak zaitun dapat mengurangi kolesterol.
 
4. Batasi Asupan Gula
  Mengonsumsi gula berlebihan juga dapat mempengaruhi kolesterol. Menurut Cleveland Clinic, tingginya asupan gula membuat hati memproduksi lebih banyak kolesterol jahat (LDL). Agar kolesterol dan gula darah tetap stabil, batasi asupan gula dengan meminimalkan minuman manis, makanan olahan, sampai karbohidrat bertepung.
 
5. Memperhatikan Kandungan Kalori
  Orang dewasa dengan aktivitas normal dan kondisi tubuh sehat rata-rata membutuhkan 2.000 kalori per hari. Makan terlalu banyak dan tinggi kalori akan mempengaruki kadar koleserol dalam tubuh.***  

Editor: Fadhil


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x