Kronologi Penemuan Jasad Eril Anak Ridwan Kamil, Ditemukan di Bendungan Engehalde Bern

- 9 Juni 2022, 20:37 WIB
Atalia Praratya mengucap syukur jasad Eril akhirnya ditemukan.
Atalia Praratya mengucap syukur jasad Eril akhirnya ditemukan. /Instagram @ataliapr./

SUDUTBATAM.COM - Anak sulung, Ridwan Kamil Emmeril Kahn Mumtadz atau Eril akhirnya ditemukan setelah dilakukan pencarian selama sepekan lebih.

Eril ditemukan dalam keadaan meninggal dunia, jasadnya ditemukan di cekungan limpahan bendungan Engehalde Bern, oleh Kepolisin Swiss.

Kabar ditemukannya jasad Eril telah dikonfirmasi Duta Besar Luar Biasa dan Berkuasa Penuh RI untuk Swiss dan Liechtenstein, Muliaman Dharmansyah Hadad.

Dijelaskannya bahwa laporan dari Kepolisian Kanton Bern soal penemuan jenazah yang diduga merupakan putra sulung Gubernur Jawa Barat, Emmeril Kahn atau Eril.

dpBaca Juga: Jadwal Kapal PELNI KM Dorolonda Bulan Juni dan Juli 2022, Semua Rute dan Harga Tiketnya

Kepolisian setempat sebelumnya telah melakukan tes DNA terhadap jenazah yang ditemukan di Bendungan Engehalde untuk memastikan identitasnya.

"Pada hari Kamis 9 Juni 2022 siang waktu Swiss pihak kepolisian menyampaikan konfirmasi bahwa hasil tes DNA jasad yang ditemukan kemarin adalah ananda Emmeril Kahn Mumtadz atau Eril," ujar Muliaman.

Ibunda Eril, Atalia Praratya menyatakan jika tes DNA yang dilakukan oleh jasad yang tersangkut di bendungan Enghalde Bern sama dengannya.

Hal ini membuktikan jika jasad tersebut benar memang jasad anak dari Atalia Praratya dan Ridwan Kamil.

"Alhamdulillah Allahu Akbar! DNA sudah dinyatakan sama dengan saya, innalilaahi wainna ilahi raajiunnn," ujar Atalia Praratya.

Halaman:

Editor: Niken Nurfujitania


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah