Ada Wisata Alam Hutan Pinus di Purwokerto, Cek Harga Tiketnya yang Murah dan Lokasinya di Sini!

- 28 Februari 2023, 15:07 WIB
Ada Wisata Alam Hutan Pinus di Purwokerto, Cek Harga Tiketnya yang Murah dan Lokasinya di Sini!
Ada Wisata Alam Hutan Pinus di Purwokerto, Cek Harga Tiketnya yang Murah dan Lokasinya di Sini! /Instagram @odansandler

SUDUTBATAM.COM - Jika Anda sedang berada di Purwokerto namun bingung ingin berwisata kemana? Simak artikel ini hingga akhir.

Purwokerto memiliki segudang tempat wisata, salah satunya adalah wisata alam yaitu Hutan Pinus Limpakuwus Purwokerto.

Hutan Pinus Limpakuwus ini adalah salah satu destinasi wisata baru di Purwokerto yang menarik untuk dikunjungi saat liburan.

Wisata Hutan Pinus Limpakuwus ini juga menyimpan banyak spot foto yang instagramable dengan pemandangan alam yang indah dan udaranya pun masih terasa sejuk alami.

Baca Juga: Jadwal Kapal PELNI KM Kelud Bulan Maret 2023, Semua Rute da Harga Tiket

Tidak hanya spot foto yang menarik, Hutan Pinus Limpakuwus ini juga kalian bisa menikmati berbagai fasilitas seperti wahana bermain, flying fox, gazebo, outbound, seluncuran ban, warung makan atau cafetaria dan masih banyak lagi yang lainnya.

Memang tidak salah apabila wisata Hutan Pinus Limpakuwus ini cocok menjadi tempat wisata untuk menghilangkan rasa penat alias healing apalagi harga tiket masuknya pun terjangkau.

Apabila ingin berkunjung ke objek wisata Hutan Pinus Limpakuwus saat hari biasa maka harga tiket masuk yang dibanderol adalah sebesar Rp15.000 dan saat akhir pekan harganya dipatok Rp20.000.

Kemudian ada biaya tambahan saat main ke Hutan Pinus Limpakuwus ini yakni retribusi parkir kendaraan, spot camping dan wahana permainan.

Kalian bisa berkunjung dengan menggunakan kendaraan pribadi dan Hutan Pinus ini berada di kecamatan Sumbang, Kabupaten Banyumas, Jawa Tengah.

Adapun objek wisata alam Hutan Pinus Limpakuwus ini dapat dikunjungi kapan saja karena buka setiap hari. Untuk jam operasionalnya sendiri dibuka mulai dari jam 08.00 hingga 16.00 WIB.***

Editor: Fadhil


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x