Update Laga RANS Nusantara FC vs PSM Makassar setelah Satu Jam Dihentikan

15 Agustus 2022, 19:48 WIB
Update Laga RANS Nusantara FC vs PSM Makassar setelah Satu Jam Dihentikan /Tangkapan layar/

SUDUTBATAM.COM - Laga RANS Nusantara FC vs PSM Makassar sudah 1 jam dihentikan akibat hujan deras. Kini, wasit melanjutkan pertandingan.

Pemain diberi waktu 10 menit untuk menjalani Pamanahan usai pertandingan dihentikan pada menit 20 babak pertama.

Dalam laga ini, kedudukan sementara imbang. Untuk live skor masih 0-0.

Di lapangan, pemain mulai memasuki lapangan untuk bersiap melanjutkan pertandingan antara RANS Nusantara FC vs PSM Makassar.

Baca Juga: Jadwal Kapal Pelni Bulan Agustus dan September 2022 Semua Rute dan Harga Tiket

Laga RANS Nusantara FC vs PSM Makassar yang disiarkan langsung dari Stadion Pakansari, Senin 15 Agustus 2022 kick off pukul 18.15 dan kembali dilanjutkan pukul 19.49 atas kesepakatan wasit dan kedua tim.

Sepanjang 20 menit pertandingan awal, kedua tim menciptakan peluang dan berinisiatif saling menyerang.

Namun, duel RANS Nusantara FC vs PSM Makassar dalam laga pakan keempat BRI Liga 1 musim 2022-2023, ini masih imbang 0-0 hingga menit 20 babak pertama.

Kedua tim sama-sama saling menekan. Di bawah guyuran hujan deras, kedua tim saling membalas serangan.

Di bawah guyuran hujan, kedua tim tidak bisa bermain maksimal. Bola terhenti karena air mulai menggenangi lapangan.

Kondisi itu pun sempat diprotes Pelatih RANS Nusantara FC agar wasit menghentikan pertandingan. Namun, wasit baru menghentikan pertandingan di menit 20.

Baca Juga: Jadwal Kapal Pelni Bulan Agustus dan September 2022 Semua Rute dan Harga Tiket

Dalam pertandingan ini, kedua tim menerjunkan pemain terbaik masing-masing. Laga ini menjadi momen bagi RANS Nusantara FC meraih kemenangan perdana.

Namun, bagi PSM Makassar, laga ini sangat penting untuk menjaga posisi sebagai tim papan atas di BRI Liga 1 musim 2022-2023.

Dalam laga malam nanti, susunan pemain RANS Nusantara FC vs PSM Makassae sebagai berikut:

Susunan Pemain RANS Nusantara FC, Wawan Hendrawan, Onoriode Kughegbe, Ady Setiawan (C), Victor Sallinas Ribeiro, Moh. Edo Febriansah, Makan Konate, Muhamad Fadilla Akbar, Mitsuru Maruoka, David Laly,
Jujun Junaedi, Septian Satria Bagaskara.

Substitutes
Alfaro Gonzalez Cristian Gerard, Arthur Barrios Bonai, Kurniawan, Sandi, Defri Rizki, Saddam Hi Tenang, Alfin Ismail Tuasalamony, Muhammad Hamdan Zamzani, Hilman Syah, Wander Luiz Queiroz Dias.

Pelatih: Rahmad Darmawan

Susunan Pemain PSM Makassar: M. Reza Arya Pratama, Yuran Fernandes Rocha Lopes, Agung Mannan, Yance Sayuri, Akbar Tanjung, Arfan, Kenzo Nambu, Muh. Rizky Eka Pratama (C), Willem Jan Pluim, Everton Nascimento De Mendonca, Yakob Sayuri.

Baca Juga: Jadwal Kapal Pelni Bulan Agustus dan September 2022 Semua Rute dan Harga Tiket

Substitutes
Bryan Cesar Rahmadhan, Erwin Gutawa, Ricky Pratama, Ananda Raehan Alief, Victor Jonson Benjamin Dethan, Muh. Dzaki Asraf Huwaidi, M. Ramadhan Sananta, Dallen Ramadhan, Rovani Doke, Harlan Suardi, Muhammad Rafli Asrul

Pelatih: Bernardo Tavares Fernando Jose

Secara Head to Head, kedua tim berlim pernah bertemu di kompetisi tertinggi Indonesia ini. Namun, melihat dari performa tiga pekan terakhir, PSM Makassar lebih unggul.

RANS Nusantara FC belum meraih kemenangan dalam tiga pertandingan terkahir BRI Liga 1. Klub sepakbola milik Raffi Ahmad ini baru dua kali meraih seri dan satu kali kalah.

Pertandingan RANS Nusantara FC berakhir imbang saat melawan PSIS Semarang dan PSS Sleman. Tim asuhan Rahmad Darmawan ini menelan kekalahan saat menghadapi Bali United.

Sementara, sang lawan, PSM Makassar sudah mengoleksi 2 kali kemenangan dan satu kali seri.

Satu kali seri yang diraih PSM Makassar saat menjamu Persija Jakarta. Sementara dua kemenangan PSM Makassar saat bertandang ke PSS Sleman dan Menjamu Bali United.

Baca Juga: Jadwal Kapal Pelni Bulan Agustus dan September 2022 Semua Rute dan Harga Tiket

Pelatih RANS Nusantara FC, Rahmad Darmawan, menekankan, PSM Makassar sedang kondisi on fire, bahkan PSM Makassar mampu lolos ke final AFC Cup.

"PSM sulit dikalahkan, namun semua memiliki peluang. Kami fokus pada permainan," kata pelatih dengan sapaan akrab RD itu.

Menurut dia, tim berjuluk Laskar Juku Eja tersebut mempunyai semangat tinggi. Tahun ini, PSM memiliki permainan hampir mirip dengan RANS Nusantara FC.

"Persamaan itu seperti bermain dengan tiga bek, defense main lima bek. Tapi, yang membedakan PSM mengubah posisi dari Wiljan Pluim dari gelandang ke penyerang," katanya.

Sementara itu, Pelatih PSM Makassar, Bernardo, menyampaikan bahwa timnya akan tetap fokus dengan pertandingan yang akan dihadapi.

"Ke depannya jadwal sangat padat, kami akan selesaikan step by step. Sekarang, kami hanya fokus untuk laga ini karena RANS Nusantara FC merupakan tim yang kuat," katanya.***

Editor: Fadhil

Tags

Terkini

Terpopuler