Pemain Anyar Persib Bandung, David da Silva Mulai Berlatih Bersama Tim

- 28 Desember 2021, 12:46 WIB
David da Silva latihan fisik dan fokus pada kebugaran di Persib Bandung.(foto: Instagram.com/@persib)
David da Silva latihan fisik dan fokus pada kebugaran di Persib Bandung.(foto: Instagram.com/@persib) /

SUDUTBATAM.COM - Pemain anyar Persib Bandung David da Silva mulai ikut latihan bersama dengan pemain lainnya.

Striker asal Brasil tersebut mendapatkan sambutan hangat dari rekan-rekannya yang sudah menunggu.

David da Silva baru bisa bergabung setelah selesai menjalani karantina mandiri di Jakarta.

"Terima kasih untuk sambutannya," kata David da Silva dilansir Sudut Batam dari laman Persib Bandung, Selasa 28 Desember 2021.

Baca Juga: Liga 1 Indonesia; Persib Bandung Berlatih Kembali Usai Libur Natal

Pelatih Persib Bandung, Robert Albert mengatakan pihaknya gembira karena David Da Silva sudah bergabung pada sesi latihan.

Setelah David sa Silva, pemain lain yang masih ditunggu kehadirannya adalah Bruno Cunha Cantanhede dan gelandang serang asal Palestina, Mohammed Rashid.

"Da Silva sudah bergabung dengan kami setelah menjalani tes medis yang sejauh ini menunjukkan hasil bagus. Bruno juga dalam keadaan baik dan akan melakukan tes yang sama, Begitu juga dengan Rashid. Kemudian di tanggal 1 (Januari), kami semua akan berangkat menuju Bali. Jadi, ini akan jadi hal menarik," kata Robert.

Saat bertolak menuju Bali, Persib tanpa dua pemain yang kini sedang membela Tim Nasional Indonesia, yakni Victor Igbonefo dan Ezra Walian.

Meski begitu, Robert cukup percaya diri dengan komposisi tim PERSIB saat ini.

Halaman:

Editor: Niken Nurfujitania

Sumber: Persib.co.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x