Bali United Puncaki Klasemen Sementara Usai Lumat Persipura 4-1

- 25 Februari 2022, 06:05 WIB
Bali United Puncaki Klasemen Sementara Usai Lumat Persipura 4-1
Bali United Puncaki Klasemen Sementara Usai Lumat Persipura 4-1 /Tangkapan layar YouTube Vidio/

SUDUTBATAM.COM - Bali United langsung memuncaki klasemen sementara Liga 1 2021/2022 usai melumat Persipura Jayapura dengan skor 4-1 pada laga pekan ke-27 di Stadion Ngurah Rai, Denpasar, Bali, Kamis 24 Februari 2022 malam.

Empat gol Serdadu Tridatu disumbangkan oleh Ilija Spasojevic di menit ke-42, Willian Pacheco (49’), Stefano Lilipaly (54’), dan Eber Bessa (77'), sedangkan satu-satunya gol Persipura diproduksi oleh Elisa Basna di menit ke-88.

Babak pertama, Persipura memberikan tekanan terlebih dulu lewat Irsan Lestaluhu, tetapi tendangannya belum akurat mengarah ke gawang Bali United yang dijaga kiper Nadeo Argawinata.

Pada menit ke-8, Mutiara Hitam kembali memberikan ancaman lewat Irsan yang ditepis tembakannya oleh kiper Nadeo, dan bola muntah disambar I Nyoman Ansanay, tetapi Nadeo kembali melakulan penyelamatan.

Bali United mendapatkan peluang di menit ke-11 lewat tandukan Spaso yang memanfaatkan momentum tendangan sudut, tetapi sukses dihadang kiper Persipura Dede Sulaiman.

Serangan demi serangan dilancarkan kedua tim, namun belum mampu menggetarkan gawang lawang hingga 40 menit pertandingan berjalan.

Akhirnya, Bali United bisa memecahkan kebuntuan di menit ke-42 lewat gol Spaso yang sukses memanfaatkan assis dari Lilipaly dan menjadikan kedudukan menjadi 1-0.

Setelah itu, tak ada tambahan gol lagi sehingga babak pertama ditutup dengan keunggulan sementara Bali United dengan satu gol tanpa balas.

Babak kedua, gantian Bali United menggencarkan serangan sejak awal yang membuahkan gol kedua di menit ke-49 lewat Pacheco yang sukses memanfaatkan kemelut di depan gawang. Skor berubah menjadi 2-0.

Tak butuh waktu lama, Bali United kembali menjebol gawang Persipura lewat gol Lilipaly di menit ke-54 yang membuat skor semakin menjauh 3-0.

Halaman:

Editor: Iwan Sahputra


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah