Bhayangkara FC vs Persib Bandung, Pangeran Biru Tatap Kemenangan

- 20 Juni 2022, 19:49 WIB
Bhayangkara FC vs Persib Bandung, Pangeran Biru Tatap Kemenangan
Bhayangkara FC vs Persib Bandung, Pangeran Biru Tatap Kemenangan /Antara Foto/M Agung Rajasa/

SUDUTBATAM.COM - Laga Bhayangkara FC vs Persib Bandung akan digelar di Stadion si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Selasa 21 Juni 2022.

Mempersiapkan laga penyisihan Grup C Piala Presiden 2022 itu, bek tengah Persib Bandung, Achmad Jufriyanto, pihaknya menatap kemenangan melawan Bhayangkara FC.

"Kami sebagai pemain punya tujuan yang harus digapai. Kami memiliki target yang harus diraih yaitu keluar sebagai juara grup. Tujuan kami tetap sama," tutur kapten Pangeran Biru tersebut.

Baca Juga:Kumpulan Berita Jadwal Kapal Pelni Terbaru dan Terlengkap Bulan Juni dan Juli

Laga kontra Bhayangkara FC merupakan laga terakhir PERSIB di babak penyisihan Grup C Piala Presiden.

Skuad Pangeran Biru saat ini menempati peringkat pertama dengan nilai 4 sama dengan The Guardian, tapi unggul dari segi produktivitas gol.

Saksikan pertandingan Piala Presiden Bhayangkara FC vs Persib Bandung melalui siaran langsung atau link live streaming.

Piala Presiden 2022 akan berlangsung 11 Juni 2022 hingga 17 Juli 2022 yang diikuti 18 tim Liga 1 Indonesia.

Daftar Tim Berlaga di Piala Presiden 2022
1. Persib Bandung
2. Arema FC
3. Persebaya Surabaya
4. PSIS Semarang
5. Persija Jakarta
6. PSM Makassar
7. Barito Putera
8. Persis Solo
9. Bali United
10. Bhayangkara FC
11. Borneo FC
12. Persik Kediri
13. Persita Tangerang
14. PSS Sleman
15. Madura United
16. Persikabo 1973
17. RANS Nusantara FC
18. Dewa United.

Adapun, 18 tim ini dibagi ke empat grup dan masing-masing grup dihuni empat hingga lima tim.

Halaman:

Editor: Fadhil


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah