Ricky Kambuaya Tak Mian di Piala Presiden 2022, Ini Alasan Pelatih Persib Bandung

- 26 Juni 2022, 17:32 WIB
Ricky Kambuaya Tak Mian di Piala Presiden 2022, Ini Alasan Pelatih Persib Bandung
Ricky Kambuaya Tak Mian di Piala Presiden 2022, Ini Alasan Pelatih Persib Bandung /Instagram.com/@pssi/

SUDUTBATAM.COM - Tiga pemain Persib Bandung yang bergabung di Tim Nasional Indonesia, yakni Marc Klok, Ricky Kambuaya dan Rachmat Irianto kembali ke Bandung.

Tak hanya itu, ada satu pemain asing, Daisuke Sato, bek kiri yang memperkuat Tim Nasional Filipina di babak kualifikasi Piala Asia 2023 juga diagendakan ke Bandung.

"Mereka akan datang pada tanggal 26 (Juni). Kemudian di tanggal 27, kami semua akan mulai berlatih untuk mempersiapkan diri menghadapi perempat final," kata Pelatih Persib Bandunf, Robert Alberts.

Namun, setelah kualifikasi Piala Asia 2023 berakhir, Robert tak langsung meminta para pemain untuk segera bergabung.

Baca Juga:Kumpulan Berita Jadwal Kapal Pelni Terbaru dan Terlengkap Bulan Juni dan Juli

Padahal, di saat yang sama tim Persib sudah menjalani persiapan melakoni pertandingan di Grup C Piala Presiden 2022.

"Kami memiliki empat pemain yang bergabung dengan Timnas. Kami tidak membawa mereka ke sini (Piala Presiden) karena saya memberi mereka waktu untuk berlibur," terangnya.

Tentang Piala Presiden 2022

Piala Presiden 2022 akan berlangsung 11 Juni 2022 hingga 17 Juli 2022 yang diikuti 18 tim Liga 1 Indonesia.

Daftar Tim Berlaga di Piala Presiden 2022
1. Persib Bandung
2. Arema FC
3. Persebaya Surabaya
4. PSIS Semarang
5. Persija Jakarta
6. PSM Makassar
7. Barito Putera
8. Persis Solo
9. Bali United
10. Bhayangkara FC
11. Borneo FC
12. Persik Kediri
13. Persita Tangerang
14. PSS Sleman
15. Madura United
16. Persikabo 1973
17. RANS Nusantara FC
18. Dewa United.

Halaman:

Editor: Fadhil


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x