Viral, Aksi Heroik Sekumpulan Pengemudi Selamatkan Sopir Pickup yang Kejang di Tengah Jalan Tol

15 November 2021, 08:26 WIB

Detik-detik aksi heroik sekumpulan pengemudi yang berusaha menyelamatkan seorang sopir mobil pickup yang berhenti di tengah jalan tol viral di media sosial. Diduga sopir tersebut mengalami “seizure driving” (kejang akibat gangguan pada sel saraf otak yang bisa membuat penderita kehilangan kesadaran saat mengemudi). Video aksi heroik sekumpulan pengemudi itu diunggah dalam akun Facebook Ms Sade pada Minggu, 14 November 2021. Diduga kejadian itu terjadi di salah satu ruas tol di Macon, Georgia, Amerika Serikat. . Tampak dalam video sekumpulan pengemudi lain yang melintas di jalan tol itu mendekati mobil pickup tersebut. Sang perekam video juga akhirnya menepi dan turun untuk ikut membantu aksi penyelamatan sopir mobil pickup tersebut. Awalnya mereka mencoba untuk membangunkan sang sopir yang hilang kesadaran dengan cara mengetuk-ngetuk kaca mobil. Tak ada respons, mereka pun mencoba menghancurkan kaca jendela mobil pickup putih itu. Berbagai peralatan yang ada di masing-masing mobil mereka, digunakan untuk memukul kaca jendela mobil bagian kanan depan itu sekuat tenaga. Namun sopir tetap tak kunjung sadar, sehingga mobil yang berhenti di tengah jalan tol itu sempat memicu kemacetan. Tak patah arang, para penyelamat itu mencoba memukul kaca jendela belakang mobil pickup tersebut memakai palu. Aksi itu membuahkan hasil, kaca jendela belakang mobil berhasil pecah. . Seorang pengemudi segera bergegas masuk lewat lubang jendela belakang untuk mengeluarkan sopir itu dari kursi kemudinya dengan membuka kunci pintu mobil. Terlihat sang sopir merupakan pria berkaos putih. Mereka pun langsung menelpon petugas mobil darurat untuk membawa sang sopir ke rumah sakit terdekat agar mendapatkan perawatan medis.

Video Lainnya

Terpopuler

Kabar Daerah

x