Kembangkan Potensi Kawasan Bandara Hang Nadim Demi Kemajuan Batam

- 6 Desember 2021, 15:28 WIB
Direktur Badan Usaha Bandar Udara (BUBU) BP Batam, Amran,
Direktur Badan Usaha Bandar Udara (BUBU) BP Batam, Amran, /HUMAS /BP BATAM

SUDUTBATAM.COM - Badan Pengusahaan (BP) Batam melalui Badan Usaha Bandar Udara Hang Nadim BP Batam menggelar kegiatan Forum Grup Discussion (FGD).

Mengusung tema “Sinkorinisasi Tugas dan Fungsi Unit Kerja Terkait di Badan Pengusahaan Batam dalam Perencanaan, Pengusahaan, Pengelolaan dan Pengembangan Kawasan Logistik dan Aerocity Bandara Hang Nadim"

FGD ini diikuti oleh 55 peserta dari delegasi unit kerja di lingkungan BP Batam yang terlibat dalam mengelola kawasan logistik dan aerocity Bandara Hang Nadim Batam.

Direktur Badan Usaha Bandar Udara (BUBU) BP Batam, Amran, memberikan sambutan dan membuka kegiatan FGD ini.

Baca Juga: Penampakan Masjid Tanjak Bandara Hang Nadim, Ditargetkan Selesai Sebelum Ramadan

Dalam sambutannya, mengataka keberadaan FGD ini akan berorientasi pada pengelolaan kawasan bandara berkelanjutan yang handal, sehingga dapat meningkatkan investasi bagi kemajuan Batam.

“Keterlibatan dari unit di BP Batam yang berhubungan dengan Logistik dan Aerocity selaras dengan rencana yang akan dilaksanakan di BUBU Hang Nadim BP Batam," kata Amran.


Dengan memberikan pandangan, orientasi dan arah yang jelas pada 4 aspek, yakni merencanakan, mengusahakan, mengelola dan mengembangkan Kawasan Bandar Udara Hang Nadim.

“Kegiatan FGD ini diharapkan dapat menghasilkan diskusi yang bermutu sebagai catatan dan referensi yang akan ditindaklanjuti dan dilaporkan kepada pimpinan dalam hal pengelolaan dan pengembangan Kawasan Logistik dan Aerocity Bandara Hang Nadim Batam,” harap Amran.

Baca Juga: Pria di Terminal Bandara Hang Nadim Berurusan dengan Polisi karena Barang di Duburnya

Halaman:

Editor: Niken Nurfujitania


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah