Ardi Jalankan Instruksi Rudi, Percepat Vaksinasi Booster

- 8 April 2022, 18:54 WIB
Ardi Jalankan Instruksi Rudi, Percepat Vaksinasi Booster.
Ardi Jalankan Instruksi Rudi, Percepat Vaksinasi Booster. /

SUDUTBATAM.COM - Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Kota Batam menggandeng Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Batam menggelar vaksinasi booster di Bazar Batam Wonderfood & Art Ramadhan di Taman Dang Anom, Jumat 8 April 2022.

"Alhamdulillah, vaksinasi bagi pelaku pariwisata dan pengunjung bazar ramai," ujar Kepala Disbudpar Batam, Ardiwinata.

Vaksinasi booster ini, kata dia, sejalan dengan Surat Edaran (SE) Wali Kota Batam 25/2022 tentang Percepayan Pelaksanaan Valsonasi Covid-19 Dosis Lanjutan (Booster) di Kota Batam.

"Sebelumnya kita sudah memvaksin pelaku pariwisata, kali ini kira menyisir mungkin belum ada yang sempat dibooster. Sekaligus ini untuk pengunjung juga," katanya di lokasi.

Di lokasi, sejumlah pelaku pariwisata hingga warga negara asing (WNA) ikut vaksinasi booster. Ardi berharap, dengan antusias warga ikut vaksin itu, makin mempercepat penanganan pandemi.

"Semoga dengan antusias ini, Batam pulih lagi, pariwisata Batam bangkit," ujarnya.

Untuk diketahui, dalam SE Wali Kota Batam, ditegaskan bahwa sesuai dengan Surat Edaran Satuan Tugas Penanganan Covid-19 Nomor 16 Tahun 2022 tanggal 2 April 2022 tentang Ketentuan Perjalanan Orang Dalam Negeri Pada Masa Pandemi Corona Virus Disease 2019 (Covid-19) Pelaku Perjalanan Orang Dalam Negeri (PPDN).

"Yang sudah mendapatkan vaksinasi dosis ketiga (Booster) tidak wajib menunjukkan hasil negatif tes RT-PCR atau rapid test antigen," tegas Wali Kota Batam, Muhammad Rudi, dalam SE tersebut.

Adapun, terhitung tanggal 6 April 2022 capaian vaksinasi Covid-19 dosis lanjutan (Booster) di Kota Batam tercatat sejumlah 307,167 dosis dengan persentase 38,914 dari total 789,451 dosis.

"Dinas Kesehatan Kota Batam dan Fasilitas Pelayanan Kesehatan seperti Rumah Sakit, Puskesmas, klinik dan unit pelaksana yang ditunjuk agar meningkatkan pelayanan vaksinasi Covid-19 dosis lanjutan (Booster) dengan melakukan penjadwalan pelaksanaan pada tempat pelayanan yang ditentukan secara tertib, memastikan ketersediaan vaksin, kecukupan jumlah tenaga medis serta sarana pendukung lainnya," ujarnya.

Halaman:

Editor: Fadhil


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x