Studi Kelayakan Rencana Pembangunan Bus Rapid Transit, European Investment Bank Kunjungi Batam

- 4 November 2022, 21:30 WIB
Studi Kelayakan Rencana Pembangunan Bus Rapid Transit, European Investment Bank Kunjungi Batam
Studi Kelayakan Rencana Pembangunan Bus Rapid Transit, European Investment Bank Kunjungi Batam /Dokumentas/Diskominfo Batam/

SUDUTBATAM.COM - Sekretaris Daerah (Sekda) Jefridin Hamid, terima kunjungan European Investment Bank (EIB), Kamis 3 November 2022.

Kunjungan tersebut dalam rangka studi kelayakan perihal rencana pembangunan Bus Rapid Transit (BRT) berkarbon rendah di Batam.

Sebelumnya, hal yang sama juga dilakukan oleh GIZ Germany.

Kepada tim EIB, Sekretaris Daerah Kota Batam, Jefridin Hamid menyampaikan perihal dukungan dan alasan yang menguatkan bahwa BRT di Batam layak untuk direalisasikan.

Menurutnya, dalam RPJMD Kota Batam berbagai kegiatan pengembangan infrastruktur terus dilakukan, salah satunya yakni infrastruktur jalan. Yang sedianya masif dikembangkan.

Baca Juga: DLH Kepri Sebut Kerusakan Hutan di Batam yang Terbesar di Provinsi Kepri

Ia menyebutkan, pengembangan jalan pada setiap jalurnya terdiri dari lima lajur, salah satunya guna mengkonkritkan rencana pengembangan transportasi di Batam.

"Wali Kota Batam terus melalukan pengembangan infrastruktur, tahun ini pelebaran jalan dilanjutkan, tahun depan juga demikian," kata Jefridin.

Untuk saat ini sedang menyusun perda Hubungan Keuangan Daerah Pusat. Di dalam salah satu pasalnya, kebijakan transportasi yang rencananya diberlakukan adalah pajak progresif untuk kendaraan.

"Lewat ini, masyarakat Batam akan menahan diri perihal angkutan pribadi," ujar Jefridin.

Halaman:

Editor: Niken Nurfujitania


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x