Empat Event Kepri Masuk KEN 2024, KSM dan Batam Wonderfood & Art Ramadhan Digadang Jadi Magnet Wisatawan

- 28 Januari 2024, 06:58 WIB
Ada Layanan Vaksinasi di Bazar Batam Wonderfood Ramadhan & Art.
Ada Layanan Vaksinasi di Bazar Batam Wonderfood Ramadhan & Art. /

SUDUTBATAM.COM - Sebanyak empat event di Kepri masuk dalam Karisma Event Nusantara (KEN) 2024. Dari empat event ini, dua di antaranya merupakan event yang berada di Kota Batam.

Se-Indonesia, total ada 110 event yang masuk dalam KEN 2024 dan sudah diluncurkan langsung oleh Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Salahuddin Uno di Jakarta, Sabtu 27 Januari 2024 malam.

Adapun, empat event yang berasal dari Provinsi Kepulauan Riau sendiri yakni Kenduri Seni Melayu (KSM) (Batam), Batam Wonderfood & Art Ramadhan (Batam), Tanjungpinang Fest (Tanjungpinang), dan Padang Melang Internasional Folklore Festival (Anambas).

Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Kota Batam, Ardiwinata, mengapresiasi Menteri Sandiaga Uno bersama para kurator yang sudah memilih dua event dari Batam masuk dalam KEN 2024.

Baca Juga: Batam Wonderfood & Art Ramadhan ke-5 Bakal Dikemas Instagramable, Diusulkan Masuk KEN 2024

"Dengan masuk KEN 2024, event asal Batam ikut dipromosikan oleh Pemerintah Pusat dan menjadi prioritas. Untuk pergelaran tahun 2024, event ini (dua event asal Batam), akan kami kemas dengan baik," ujar Ardiwinata.

Ardi mengungkapkan, dua event asal Batam seperti KSM sudah berlangsung sejak lama dan terus digelar setiap tahunnya. Kemudian, untuk Batam Wonderfood & Art Ramadhan juga sudah berlangsung setiap tahun untuk mengisi event sepanjang bulan puasa di Batam.

"Dalam event ini, banyak dikunjungi wisatawan dan berbagai kegiatan digelar dalam event tahunan di Batam ini. Sebelumnya, Menparekraf, Sandiaga Salahudin Uno, berkesempatan membuka secara resmi Batam Wonderfood & Art Ramadhan di Taman Dang Anom pada 2022 silam," ujar Ardi.

Ia juga mengatakan, suksesnya event-event di Batam juga atas dorongan Wali Kota Batam, Muhammad Rudi. Ardi menyampaikan apresiasi atas dukungan semua pihak, termasuk semua pelaku pariwisata di Batam.

"Ini upaya bersama dalam memajukan pariwisata Kota Batam," katanya.

Halaman:

Editor: Fadhil


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x