Rumus Excel yang Wajib Diketahui oleh Mahasiswa

- 13 Juli 2022, 17:10 WIB
Rumus Excel yang wajib diketahui oleh Mahasiswa
Rumus Excel yang wajib diketahui oleh Mahasiswa /howtogeeks.com

SUDUTBATAM.COM - Microsoft Excel adalah program perangkat lunak yang memungkinkan pengguna untuk mengolah dan menghitung data yang bersifat numerik (angka).

Mempelajari Microsoft Excel merupakan hal yang penting bagi mahasiswa karena aplikasi ini tentunya sangat berguna dalam proses pengolahan data, perhitungan data, dan masih banyak lagi.

Pengolahan data pada Microsoft excel dapat dilakukan dengan hanya memasukkan rumus-rumus yang sudah ditetapkan oleh Microsoft excel di bagian kolom atau baris yang diinginkan atau dibutuhkan.

Baca Juga:Jadwal Final Piala Presiden 2022, Arema FC vs Borneo FC

Berikut adalah rumus - rumus excel yang wajib diketahui oleh mahasiswa :

1. IF

Fungsi rumus Excel IF adalah mengambil salah satu dari dua nilai berdasarkan suatu kondisi.

Rumus IF adalah
IF(logical_test,[value_if_true],[value_if_false])

Contoh IF
=IF(2<3,"Benar","Salah") > "Benar" =IF(2>3,"Benar","Salah") > "Salah"

2. SUM

Fungsi rumus Excel SUM adalah menjumlahkan sekumpulan angka.

Rumus SUM
Sum(number1,[number2],..]

 Contoh SUM
=sum(2,3,5,6,11) > 28 =sum(a1,a2)

3. Count

Fungsi rumus Excel Count adalah menghitung jumlah cell yang berisi angka.

Rumus Count
count(value1,[value2],..]

Contoh Count
=count(a1:a10)

4. CountA

Fungsi rumus Excel CountA adalah menghitung jumlah cell yang ada datanya.

Rumus CountA
counta(value1,[value2],..]

Contoh
=counta(a1:a10)

5. CountIF

Fungsi rumus Excel CountIF adalah menghitung jumlah cell pada suatu range yang punya satu kriteria tertentu.

Rumus CountIF
countif(range,criteria)

Contoh
Countif(a1:a10,"A")

6. SumIF

Fungsi rumus Excel SumIF adalah menjumlahkan suatu item di tabel yang cocok dengan kondisi tertentu.

Rumus SumIF
sumif(range,criteria,[sum_range])

Contoh SumIF
=sumif(a1:a6,"Tempe",B1:B6)

7. Match

Fungsi rumus Excel Match adalah menunjukkan posisi relatif suatu item di tabel yang cocok dengan kondisi atau kriteria tertentu. Misalnya, kita ingin mencari apakah di sebuah tabel ada nama orang tertentu.

Rumus Match
match(lookup_value,lookup_array,[match_type])

Contoh Match
=match("Jojon",A1:A20,0)

8. VLookUp

Fungsi rumus Excel VLookUp adalah mencari suatu item di kolom, di tabel, dan mengambil nilai yang ada di kolom lain pada tabel tersebut. Misalnya, kita ingin mencari tahu kapan ulang tahun atau jumlah anak karyawan tertentu.

Rumus VLookUp
vlookup(lookup_value,lookup_array,[match_type])

Contoh VLookUp
=vlookup("Jojon",A1:C11,3,0)

9. SumIfs

Fungsi rumus Excel SumIfs adalah mencari suatu item di kolom, di tabel, dan mengambil nilai yang ada di kolom lain pada tabel tersebut. Misalnya kita ingin mencari tahu kapan ulang tahun atau jumlah anak karyawan tertentu.

Rumus SumIfs
sumifs(sum_range,criteria_range1,criteria1,criteria_range2,criteria2,...)

Contoh SumIfs
=sumifs(d1:d10,a1:a10,'Jojon",E1:E10,"Februari")

10. Round

Fungsi rumus Excel Round adalah membulatkan angka ke angka desimal sesuai yang kamu inginkan.

Rumus Round
round(number,num_digit)

Contoh Round
=round(12:3456789,2).

11. Trim

Fungsi rumus Excel Trim adalah membenarkan teks dengan cara menghapus spasi yang terlalu banyak.

Rumus Trim
trim(text)

Contoh Trim
=trim("Ini adalah rumus excel yang mudah dipelajari ")

12. Proper

Fungsi rumus Excel Proper adalah mengubah teks ke bentuk proper case (huruf pertama jadi huruf besar).

Rumus Proper
Proper(text)

Contoh Proper
=proper("ini aDalah rumUS eXcel yang mudah diPelajari") > Ini Adalah Rumus Excel Yang Mudah Dipelajari

13. Upper

Fungsi rumus Excel Upper adalah mengubah teks ke bentuk upper case (huruf besar semua)

Rumus Upper
Upper(text)

Contoh Upper
=upper("ini adalah rumus excel sederhana di dunia kerja") > INI ADALAH RUMUS EXCEL SEDERHANA DI DUNIA KERJA

14. Lower

Fungsi rumus Excel Lower adalah untuk mengubah teks ke bentuk lower case (huruf kecil semua).

Rumus Lower
lower(text)

Contoh Lower
=lower("Jangan Lupa mencuci Tangan") > jangan lupa mencuci tangan.


Dengan mempelajari rumus yang ada pada aplikasi Microsoft Excel akan mempermudah  proses penghitungan dan pengolahan data.***

Editor: Fadhil


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah