Pengertian G20 yang Berlangsung di Bali dan Negara Mana Saja yang Menjadi Anggota

- 15 November 2022, 08:25 WIB
Pengertian G20 yang Berlangsung di Bali dan Negara Mana Saja yang Menjadi Anggota
Pengertian G20 yang Berlangsung di Bali dan Negara Mana Saja yang Menjadi Anggota / ANTARA FOTO/Media Center G20 Indonesia/Akbar Nugroho Gumay

SUDUTBATAM.COM - Apa sih G20 itu? Pertanyaan yang pastinya sering muncul dipikiran sobat-sobat, apalagi G20 akan diadakan di Bali 2022.

G20 atau The Group of Twenty adalah sebuah forum kerjasama multilateral yang terdiri dari 19 negara utama dan Uni Eropa.

G20 beranggota negara-negara besar di seluruh dunia yaitu Afrika Selatan, Amerika Serikat, Arab Saudi, Argentina, Australia, Brasil, India, Indonesia Inggris, Italia, Jepang, Jerman, Kanada, Meksiko, Republik Korea, Rusia, Perancis, Tiongkok dan Turki.

Negara-negara inilah yang nantinya akan hadir di G20 Bali 2022. G20 dibentuk untuk berdiskusi tentang isu-isu global tentang ekonomi, keuangan, perdagangan dan kebijakan tentang pemerintahan negara.

G20 digelar bergilir di setiap negara yang mengikutinya dan Indonesia terpilih untuk G20 2022.

Baca Juga: Pengguna QRIS Sentuh Angka 25 Juta

Diumumkannya Indonesia menjadi presidensial G20 dilakukan di Arab Saudi pada November 2020 silam.

Dan menjadikan Indonesia resmi menjadi presidensi Desember 2021 hingga akhir 2022.

Untuk G20 ini Indonesia membawakan tema "Recover Together, Recover Stronger".

Bertujuan untuk mengajak seluruh dunia pulih bersama dan saling membantu satu sama lain. Pulih bermaksud menjadikan negara semakin berkembang dengan terjangan pandemi tahun lalu dan keadaan yang ada sekarang.

Halaman:

Editor: Iwan Sahputra

Sumber: Wonderful Indonesia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x