Hukum Tajwid Surat Al-Maidah Ayat 32, Lengkap Penjelasannya

- 9 Agustus 2022, 17:07 WIB
Hukum Tajwid Surat Al-Maidah Ayat 32, Lengkap Penjelasannya
Hukum Tajwid Surat Al-Maidah Ayat 32, Lengkap Penjelasannya /Pexels.com/GR Stocks

SUDUTBATAM.COM - Berikut adalah hukum tajwid surat Al-Maidah Ayat 32 lengkap penjelasan dan pengucapannya.

Dalam membaca Al-Qur'an, hendaknya memahami ilmu tajwid agar bacaan Al-Quran menjadi baik dan benar.

Artikel ini akan membahas hukum tajwid Al-Qur'an Surat Al-Maidah ayat 32. Berikut penjelasan dan cara pengucapannya:

‎مِنْ اَجْلِ hukumnya Idzhar sebab huruf nun berharakat sukun bertemu huruf hamzah. Dibaca jelas tidak berdengung sama sekali.

‎مِنْ اَجْلِ hukumnya Qalqalah sughra karena huruf qalqalah jim berharakat sukun dan posisinya di tengah kalimat. Cara membacanya dipantulkan secara ringan.

Baca Juga: Hukum Tajwid Surat Al-Maidah Ayat 48, Lengkap Penjelasannya

‎ذٰلِكَ hukumnya Mad asli atau mad thabi’i karena huruf dzal berharakat fathah tegak dan setelahnya tidak bertemu hamzah, sukun, waqaf, dan tasydid. Cara membacanya panjang 2 harakat.

‎كَتَبْنا hukumnya Qalqalah sughra karena huruf qalqalah ba berharakat sukun dan posisinya di tengah kalimat. Cara membacanya dipantulkan secara ringan.

‎عَلٰى hukumnya Mad asli atau mad thabi’i karena huruf lam berharakat fathah tegak bertemu alif dan setelahnya tidak bertemu hamzah, sukun, waqaf, dan tasydid. Cara membacanya panjang 2 harakat.

‎بَنِيْۤ اِسْرَآءِيْلَ hukumnya Mad jaiz munfasil alasannya karena huruf mad bertemu hamzah di lain kata. Dibaca panjang 2/ 4 atau 5 harakat. Huruf alif bila berharakat adalah hamzah. Huruf alif sebenarnya sebagai mad atau pemanjang fathah.

Halaman:

Editor: Fadhil


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x