Banyak yang Belum Tahu, Ternyata Begini Khasiat Bunga Telang

- 28 November 2022, 17:21 WIB
Nasi Ulem Bunga Talang, inovasi menu terbaru yang punya filosofi kebersamaan
Nasi Ulem Bunga Talang, inovasi menu terbaru yang punya filosofi kebersamaan //Redaksi/
SUDUTBATAM.COM - Bunga Telang ini merupakan tanaman liar yang suka merambat di ladang, sawah, ataupun tanaman lain dan ini ternyata punya sejuta manfaat.
 
Bunga telang secara ilmiah dikenal sebagai Clitoria ternatea. Tanaman ini bunga berwarna biru cerah dan ungu yang khas, kelopak berbentuk corong, serta mahkota berbentuk kupu-kupu.
 
Tidak akan ada yang menyangka bahwa bunga yang sering dijadikan tananam hias ini ternyata memiliki khasiat untuk kesehatan.
 
Bunga ini sudah banyak dimanfaatkan sebagai minuman dan makanan di berbagai dunia karena khasiatnya. Terkandung di dalamnya antioksidan, flavonoid, alkoloid.
 
 
Berikut manfaat bunga telang.
 
1. Si Anti Radang
Mengandung anti-inflamasi yang dapat mengurangi infeksi seperti migrain, luka, dan kepala pusing biar relax. 
 
2. Memperbaiki Mood
Mengandung anti depresi yang bisa menenangkan, kembalikan mood, dan stamina menjadi kembali positif, membuat beraktivitas menjadi lebih produktif.
 
3. Baik untuk Kulit
Antioksidan dalam bunga ini juga bisa mengurangi penuaan dini, mengontrol jerawat membandel dan kemerahan, kulit menjadi semakin sehat.
 
4. Mencegah Kerontokan Rambut dan Merangsang Pertumbuhan Rambut
 
Bunga telang mengandung bioflavonoid dan anthocyanin, senyawa yang dikenal untuk meningkatkan sirkulasi darah di kepala dan dapat menjaga kesehatan kulit kepala serta mampu mengatasi kerontokan rambut serta mengurangi munculnya uban.
 
5. Mengurangi Resiko Hipertensi dan Penyakit Jantung
 
Jika Anda mempunyai kondisi tekanan darah tinggi, tidak ada salahnya untuk mencoba bunga telang karena bermanfaat untuk menurunkan tekanan darah.Alasannya adalah karena senyawa antosianin juga dapat membantu mengurangi kekakuan arteri.Semakin kaku arteri, maka semakin sulit darah mengalir sehingga mengakibatkan tekanan darah tinggi. Ini juga meningkatkan risiko terjadinya penyakit jantung.
 
6. Baik untuk Kesehatan Otak
 
Kembang telang mengandung antioksidan, seperti flavonoid dan antosianin, yang baik untuk memperbaiki sel-sel tubuh, termasuk sel saraf. Tak hanya itu, kembang telang juga diketahui dapat meningkatkan produksi asetilkolin, yaitu zat kimia di otak yang berperan dalam proses mengingat, mempelajari informasi, dan menjaga konsentrasi.
 
Cara Membuat Teh Telang 
• Siapkan 2 sdm daun telang kering
• Diamkan ke dalam air panas/mendidih 1-2 menit
• Saring lalu tambahkan madu dan aduk
• Sajikan dengan es batu biar makin segar
• Teh telang siap untuk diminum
 
Harap hati-hati juga bunga telang ini juga punya efek samping yang harus diwaspadai, seperti mual, untuk ibu hamil dan menyusui, harap konsultasi ke dokter terlebih dahulu.***

Editor: Fadhil


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x