Indonesia dan UEA Sepakati Perjanjian Manajemen Proyek Bersama Tentang Mangrove

- 2 Juli 2022, 14:34 WIB
Presiden Jokowi dan Presiden PEA menyaksikan pertukaran dokumen IUAE-CEPA
Presiden Jokowi dan Presiden PEA menyaksikan pertukaran dokumen IUAE-CEPA /Instagram.com/@sekretariat.kabinet

SUDUTBATAM.COM - Indonesia dan United Arab Emirates (UEA) menandatangani perjanjian kerjasama, untuk meningkatkan hubungan kedua negara.

Presiden Republik Indonesia (RI), Joko Widodo (Jokowi) menyaksikan langsung penandatangananan kerjasama tersebut.

Orang nomor satu di Indonesia tersebut tiba di Istana Al Shatie sekitar pukul 13.30 waktu setempat.

Pernjanian Indonesia dan UEA juga disaksikan langsung Presiden Persatuan Emirat Arab (PEA) Sheikh Mohamed bin Zayed bin Sultan Al Nahyan.

Baca Juga: Prediksi dan Susunan Pemain Vietnam vs Indonesia Piala AFF U-19 2022

"Terima kasih telah menerima kami, di tengah situasi menantang seperti sekarang ini, kita terus bekerja sama meningkatkan hubungan antara kedua negara," ujar Jokowi.

Perjanjian kerja sama IUAE-CEPA (Indonesia-United Arab Emirates Comprehensive Economic Partnership Agreement)0 yang telah ditandatangani kedua pihak dengan saling ditukarkan bersama dengan nota kesepahaman lain, yaitu:

1. Nota kesepahaman manajemen proyek bersama tentang mangrove antara Kementerian Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Republik Indonesia dengan Kementerian Perubahan Iklim dan Lingkungan Persatuan Emirat Arab.

2. Protokol perubahan nota kesepahaman antara Republik Indonesia dan Persatuan Emirat Arab tentang kerja sama kelautan dan perikanan.

3. Nota kesepahaman antara Badan Pengawas Obat dan Makanan Republik Indonesia dengan Kementerian Kesehatan Persatuan Emirat Arab tentang kontrol vaksin dan obat-obatan.

Halaman:

Editor: Niken Nurfujitania

Sumber: Setkab


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x