Jadwal Vaksinasi di Puskesmas Surabaya, Kuota Terbatas

24 Juli 2022, 08:15 WIB
Jadwal vaksinasi di Puskesmas Surabaya, Kuota Terbatas/Foto: Pixabay /

SUDUTBATAM.COM - Berikut ini jadwal vaksinasi Covid-19 di Puskesmas Surabaya dengan kuota terbatas.

Berdasarkan SE Satgas nomor 21 tahun 2022, vaksinasi dosis tiga (Booster) wajib bagi orang yang melakukan perjalanan dalam negeri (PPDN) pada masa pandemi Covid-19.

Tujuannya adalah agar meningkatkan perlindungan bagi masyarakat saat bepergian dan memacu masyarakat agar segera melakukan vaksin hingga dosis lanjutan (Booster).

Untuk itu, pemerintah telah menyiapkan berbagai jenis vaksin untuk vaksinasi dosis lanjutan yang terbukti aman dan bermanfaat.

Berikut ini jadwal vaksinasi di beberapa Puskesmas Surabaya:

Baca Juga: Viral Anak Dirantai di Bekasi, Kak Seto Langsung Turun Tangan

Siapkan syarat-syaratnya dan harap membawa pena masing-masing.

1. Puskesmas Asemrowo Surabaya

Jadwal vaksinasi:

Minggu 24 Juli 2022

Pukul 8.00 WIB hingga 12.00 WIB

Jenis vaksin:
*Pfizer (kategori usia 18 tahun ke atas).
·Dosis 1, Dosis 2 dan Booster

*Syarat:
·KTP Surabaya dan KTP kecamatan Asemrowo (sesuai jadwal).
·Untuk dosis 2, telah mendapatkan dosis 1 Pfizer.
·Untuk dosis Booster, jarak minimal 3 bulan dari vaksin dosis 2.

2. Puskesmas Medokan Ayu Surabaya

Jadwal vaksinasi:

Minggu 24 Juli 2022

Pukul 8.00 WIB hingga Pukul 11.00 WIB.

Jenis vaksin Covid-19:
*Pfizer:
·Dosis 1 (untuk usia 12 tahun ke atas).
·Booster (untuk usia 18 tahun ke atas).

*Syarat:
·Membawa fotocopy KTP atau KK.
·Membawa pena dan menjaga protocol kesehatan.
·Membawa kartu vaksin dosis 2 atau sertifikat vaksin sebelumnya.
·Jarak minimal 3 bulan dari vaksin dosis kedua.
·Aman untuk ibu hamil dan menyusui.

3. Puskesmas Jemursari Surabaya

Jadwal vaksinasi:

Minggu 24 Juli 2022.

Pukul 8.00 WIB hingga Pukul 11.00 WIB.

Jenis vaksin Covid-19:
*Sinovac (kuota terbatas):
·Dosis 1 dan Dosis 2 (untuk usia 6 hingga 11 tahun).
·Dosis 3 Booster (untuk usia 18 tahun ke atas) sebelumnya dosis 1 dan 2 Sinovac.

*Pizer:
·Dosis 1 (untuk usia 12 tahun ke atas dan belum pernah vaksin).
·Dosis 3 Booster (untuk usia 18 tahun ke atas, ibu hamil, menyusui dan lansia).

*Syarat:
·Membawa fotocopy KTP atau KSK Indonesia Raya.
·Membawa pena untuk menulis.
·Vaksin yang diberikan disesuaikan dengan kondisi dilapangan.
·Pelayanan ditutup jika sudah sesuai kuota sasaran.

Demikianlah jadwal vaksinasi Covid-19 di beberapa puskesmas di Surabaya.***

Editor: Iwan Sahputra

Sumber: Instagram

Tags

Terkini

Terpopuler