Bursa Transfer Liga 1 : Borneo FC Datangkan Kei Hirose, Gelandang Asal Jepang

- 21 Desember 2021, 22:25 WIB
Resmi, Borneo FC Datangkan Pemain Jepang Kei Hirose, Harganya Fantastis
Resmi, Borneo FC Datangkan Pemain Jepang Kei Hirose, Harganya Fantastis /Tangkap layar/Instagram @borneofc.id

SUDUTBATAM.COM - Borneo FC secara resmi mendatangkan merekrut Kei Hirose, gelandang asal Jepang.

Kei Hirose akan menambah kekuatan bagi skuad Borneo FC dalam menghadapi putaran kedua Liga 1 Indonesia 2021/2022.

Di Liga 1 Indonesia, nama Kei Hirose tentu sudah tidak asing. Karena pada musim 2019 memperkuat Persela Lamongan.

Kemudian, setelah itu langsung mendapat sodoran kontrak dari tim besar asal Malaysia, Johor Darul Ta’zim FC.

Baca Juga: Bursa Transfer Liga 1 : Arema FC Datangkan Gelandang Muda Timnas Indonesia Genta Alparedo

“Selamat bergabung di Borneo FC, semoga Kei bisa membantu dan mengangkat Borneo FC menjadi tim terbaik di Indonesia bahkan Asia,” kata Presiden Klub Borneo FC, Nabil Husien Said Amin, Selasa 21 Desember 2021.

Pergantian pemain asing ini dirasa sangat penting karena Borneo FC ingin terus menaikan performnya di putaran kedua nanti.

“Karena yang pertama harus ada perubahan di putaran kedua, tentu ini masukan dari pak Daniel yang ingin memajukan Borneo FC menjadi yang terbaik, sehingga Pak Daniel memikirkan turut memikirkan apa yang terbaik untuk tim," ujarnya.

Setelah berunding mencoba mencari pemain dan pihaknya bersyukur mendapat Kei Hirose yang punya pengalaman luar biasa di Indonesia.

"Dia juga punya pengalaman hebat di JDT karena tidak mudah seseorang bermain disana, di tim terbaik di Asia Tenggara bahkan Asia saat ini,” lanjutnya.

Halaman:

Editor: Niken Nurfujitania

Sumber: Borneo FC


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah