Arema Terancam Tak Boleh Jadi Tuan Rumah di Sisa Kompetisi BRI Liga 1 2022-2023

- 2 Oktober 2022, 06:45 WIB
Arema Terancam Tak Boleh Jadi Tuan Rumah di Sisa Kompetisi BRI Liga 1 2022-2023.
Arema Terancam Tak Boleh Jadi Tuan Rumah di Sisa Kompetisi BRI Liga 1 2022-2023. /Instagram @persib_day/

SUDUTBATAM.COM - Komite Disiplin (Komdis) PSSI, mengancam melarang Singo Edan jadi tuan rumah di sisa laga BRI Liga 1 2022-2023.

Ketua Komdis PSSI, Irjen Pol (Purn) Erwin Tobing sangat menyesalkan kericuhan yang terjadi di Stadion Kanjuruhan. Dia menyatakan akan ada hukuman berat untuk Arema FC.

"Setelah mendapat laporan dari PT Liga Indonesia Baru, kami segera menyidangkan kasus ini. Arema bisa jadi dalam sisa pertandingan kompetisi BRI Liga 1 musim ini tidak diperkenankan menjadi tuan rumah. Selain itu sanksi lainnya juga menanti,’’ kata Erwin dikutip dari laman resmi PSSI.

Meski begitu, Erwin belum bisa memastikan berapa korban yang meninggal atau terluka dalam insiden ini. Namun, jika ada korban yang meninggal itu sudah menjadi ranah pidana dan akan ditindaklanjuti oleh kepolisian.

"Kita dukung aparat Kepolisian untuk menindaklanjuti insiden ini. Siapapun yang salah harus dihukum," tambahnya.

Pertandingan Derby Jawa Timur yang mempertemukan Arema FC kontra Persebaya Surabaya di Stadion Kanjuruhan, Malang, Sabtu 2 Oktober 2022 malam WIB berakhir ricuh. Aremania yang kecewa timnya kalah merangsek ke dalam lapangan.

Arema FC harus menerima kekalahan 2-3 dari Persebaya di kandang sendiri. Gol Persebaya dicetak oleh Silvio Junior (8'), Leo Lelis (32') dan Sho Yamamoto (51').

Adapun gol balasan Singo Edan diciptakan lewat Abel Camara pada menit ke-42 dan 45+1.

Berdasarkan pantauan, seketika wasit meniup peluit tanda berakhirnya pertandingan, sejumlah Aremania langsung merangsek ke dalam lapangan Kanjuruhan.

Mereka terlihat berupaya mengejar pemain Persebaya untuk mengungkapkan kekesalan. Beruntung para pemain Bajul ijo langsung meninggalkan lapangan dan stadion guna menyelamatkan diri.

Halaman:

Editor: Iwan Sahputra


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x