Letusan Gunung Semeru : BNPB Catat Ada 5.205 Jiwa Terdampak, 14 Orang Meninggal Dunia

- 5 Desember 2021, 19:00 WIB
Kepala BNPB Letnan Jenderal TNI Suharyanto, S.Sos., M.M, saat meninjau lokasi bencana bersama Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa.
Kepala BNPB Letnan Jenderal TNI Suharyanto, S.Sos., M.M, saat meninjau lokasi bencana bersama Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa. /Humas Pemprov Jatim./

SUDUTBATAM.COM - Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) mencatat ada sekitar 5.205 warga terkena dampak dari erupsi Gunung Semeru.

Sebanyak 1.300 di antaranya terpaksa harus mengungsi dan 14 orang lainnya meninggal dunia

Plt. Kepala Pusat Data, Informasi dan Komunikasi Kebencanaan BNPB Abdul Muhari mengatakan untuk korban meninggal bertambah satu orang.

"Jadi total saat ini ada 14 orang yang meninggal dunia, tambah satu orang dari data yang kita sampaikan siang tadi," kata Abdul Muhari saat konferensi pers, Minggu 5 Desember 2021.

Kemudian untuk jumlah warga yang mengalami luka total sebanyak 56 orang, dengan rincian luka berat sebanyak 35 orang dan luka ringan 21 orang.

Baca Juga: Letusan Gunung Semeru : Sebanyak 13 Orang Meninggal Dunia, 902 Warga Mengungsi

Abdul Muhari juga memastikan upaya penanganan dan pendataan terus dilakukan pihaknya di lapangan. BNPB juga terus berkoordinasi dengan instansi pemerintah lainnya.

"Yang kita pastikan saat ini bahwa logistik bisa sampai kepada masyarakat," ujarnya.

Sementara itu, Kepala Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) Letnan Jenderal TNI Suharyanto mengatakan perlu segera dibentuk Posko terpadu tanggap darurat bencana untuk memastikan konsolidasi data dan koordinasi giat pencarian, penyelamatan, evakuasi dan penanganan pengungsi dapat berjalan dengan baik.

BNPB sendiri akan menurunkan 3 helikopter yang nantinya dapat dimanfaatkan pemerintah daerah untuk melakukan penanganan darurat. Sementara untuk alat berat, akan didukung dari Batalyon 527.

Halaman:

Editor: Niken Nurfujitania


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah