5 Contoh Teks Deskripsi Singkat, Bahasa Indonesia Kelas 7 Semester 2

4 Januari 2023, 21:35 WIB
Berikut merupakan contoh teks deskripsi singkat dengan berbagai macam tema. /Picabay.com/StartupStockPhotos/

SUDUTBATAM.COM - Berikut merupakan contoh teks deskripsi singkat dengan berbagai macam tema.

Perlu dipahami, bahwa teks deskripsi merupakan sebuah tulisan yang menggambarkan suatu objek berdasarkan hasil pengamatan, perasaan, dan pengalaman penulisnya.

Biasanya teks deskripsi berisi kalimat yang memaparkan sebuah objek (benda atau makhluk hidup), agar pembaca mendapat kesan seolah-olah dapat melihat, mendengar, dan merasakan objek tersebut.

Untuk itu, penulis harus menggunakan diksi dan bahasa yang baik agar bisa mendeskripsikan objek secara rinci.

Baca Juga: Jadwal Kapal PELNI KM Lawit Januari 2023, Rute Pontianak, Karimun Jawa dan Tanjung Emas Serta Harga Tiket

Adapun beberapa contoh teks deskripsi yang singkat adalah sebagai berikut.

1. Tentang Makanan

Bakso Pak Mamat adalah bakso yang paling enak di kota ini. Baksonya yang terbuat dari daging sapi asli terasa sangat empuk dan lezat di lidah.

Ukurannya cukup besar tidak seperti ukuran bakso pada umumnya. Selain rasa baksonya yang enak, mienya juga memiliki tekstur yang kenyal dan nikmat karena terbuat dari tepung pilihan.

Ditambah lagi, dengan kuahnya yang sangat nikmat dan gurih menyatu dengan rasa bakso dan mie.

Kuah Bakso Pak Mamat terbuat dari bumbu-bumbu warisan keluarga yang sangat dirahasiakan. Itulah mengapa bakso ini memiliki banyak penggemar.

2. Tentang Alam

Sungai Dareh adalah sungai yang sangat bersih dan alami. Lebar sungainya hanya 6 meter yang membuatnya aman untuk dijadikan sebagai tempat berenang.

Airnya pun bersih dan segar hampir tidak ada sampah, baik di air maupun sekitar sungai. Di sepanjang pinggiran sungai terdapat batuan-batuan yang cukup besar.

Bagian kiri sungai terdapat sawah yang sangat luas, sedangkan bagian kanan sungai merupakan hutan yang lebat. Dengan keadaan alam yang seperti ini, Sungai Dareh menyimpan potensi wisata yang besar.

3. Tentang Ruang Kelas

Kelasku sangat bersih dan nyaman. Dengan luas sekitar 8 X 7 meter, ruang kelasku memiliki dinding dan tembok berwarna putih serta lantai keramik yang sangat bersih. Ada 35 kursi dan bangku yang terbuat dari kayu di kelasku.

Tepat di depan kelas, ada 2 buah papan tulis yang sangat besar. Meja guru terlihat sangat rapi dengan balutan alas meja bermotif kembang berwarna biru dengan sebuah vas bunga.

Baca Juga: Hukum Bacaan Surah Al-Fil Lenkap dengan Latin dan Artinya

Di samping papan tulis, terdapat tumpukan buku. Di samping meja guru, ada lemari yang digunakan sebagai tempat menyimpan peralatan kebersihan seperti sapu, alat pel, dan lap kaca.

Tembok kelas kami yang indah dihiasi dengan gambar-gambar presiden dan para pahlawan. Itulah kelasku, kelas yang sangat bersih dan nyaman.

4. Tentang Sepakbola

Sepak bola adalah permainan olahraga yang berbasis tim. Untuk bermain sepakbola, biasanya melibatkan sebelas orang pemain dengan peran yang berbeda-beda.

Biasanya, sebuah permainan sepakbola yang ideal mencakup 1 penjaga gawang, 4 pemain belakang, dan sisanya berperan sebagai pemain tengah dan penyerang.

Untuk alat bantuannya, sepakbola melibatkan gawang dan bola sepak.

Selain itu, saat bermain sepakbola juga harus ada wasit yang adil di tengah lapangan.

Sepakbola membutuhkan waktu selama 90 menit yang dibagi menjadi dua babak masing-masing selama 45 menit.

5. Tentang Guru

Pak Budi adalah guru yang sangat di takuti oleh siswanya. Beliau terlihat sangat gagah dan galak. Beliau memiliki postur badan yang sangat besar kira-kira hampir 2 meter sehingga membuatnya terlihat seperti seorang tentara.

Pak Budi adalah orang yang sangat disiplin. Beliau selalu memarahi murid-muridnya yang menyalahi aturan seperti telat, rambut panjang, dan bolos sekolah.

Meskipun begitu Pak Budi tetaplah guru yang bertanggung jawab. Beliau selalu mengajar dengan ikhlas dan giat.***

Editor: Niken Nurfujitania

Tags

Terkini

Terpopuler