Gerhana Bulan Total Malam Ini, Berikut Tata Cara Salat dan Bacaan Doanya

- 16 Mei 2022, 11:05 WIB
Link live streaming Gerhana Bulan Total Blood Moon pada tanggal 15-16 Mei 2022, bisa ditonton gratis dalam artikel ini.
Link live streaming Gerhana Bulan Total Blood Moon pada tanggal 15-16 Mei 2022, bisa ditonton gratis dalam artikel ini. /Pixabay.com/dMz

SUDUTBATAM.COM - Gerhana bulan total (GBT) merah atau super blood moon akan terjadi malam ini, Senin 16 Mei 2022.

Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN) mengonfirmasi peristiwa Gerhana bulan total (GBT) tersebut.

Bagi umat Muslim didisunnahkan untuk melaksanakan salat gerhana bulan (khusuful qamar).

Salat gerhana ini sedikit berbeda dengan salat pada umumnya. Sebab, bacaan fatihah dan ruku yang dilakukan pada shalat gerhana ini dua kali di setiap rakaatnya. Sebagaimana dilansir Sudut Batam dari laman nu.o.id.

Baca Juga: Jadwal Terbaru Kapal Pelni KM Umsini Semua Rute Akhir Mei 2022 dan Harga Tiketnya

Selepas ruku’ pertama, kembali berdiri untuk membaca surat Al-Fatihah dan ayat lain. Kemudian, ruku’ kembali dan dilanjutkan i’tidal. Shalat ini bisa dilakukan secara berjamaah dengan bacaan jahar (keras) ataupun dilakukan secara sendiri (munfarid).

Salat gerhana bulan diawali dengan niat terlebih dahulu bersamaan dengan takbiratul Ihram. Adapun lafadz niat shalat khusuf ini adalah :

أُصَلِّي سُنَّةَ الخُسُوفِ رَكْعَتَيْنِ إِمَامًا/مَأمُومًا لله تَعَالَى

“Saya shalat sunah gerhana bulan dua rakaat sebagai imam/makmum karena Allah SWT.”

Setelah itu, membaca taawudz dan Surat Al-Fatihah diikuti dengan membaca surat Al-Qur’an dengan jahar (lantang). Kemudian dilanjutkan dengan ruku’ dengan membaca tasbih dan kemudian i’tidal.

Halaman:

Editor: Niken Nurfujitania

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah