Wajib dikunjungi! Ini Tempat Nongkrong Ternyaman di Jogja Bisa Sambil Melihat Pemandangan Kota dari Atas Bukit

- 19 Februari 2023, 07:45 WIB
Watu Langit Jogja Coffee
Watu Langit Jogja Coffee /jogjakita

menjadi tempat nongkrong di Jogja yang tak hanya menawarkan kenyamanan bagi para pengunjungnya, tapi juga pemandangan yang sangat indah.

Pasalnya, lokasi tempat nongkrong di Jogja ini berada di atas bukit sehingga Moms bisa melihat pemandangan indah kota Jogja. Suasana indah akan semakin terlihat di malam hari.

Watu Langit Jogja Coffee punya menu andalan manual brew coffee dan wedang jahe yang cocok untuk menghangatkan tubuh di malam hari.

Lokasi: Mlakon, Sambirejo, Kecamatan Prambanan, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta 55572

Jam buka: Selasa-Minggu 10.00-20.00

3. Bukit Bintang Jogja

Kebanyakan pengunjung memilih untuk datang di malam hari untuk merasakan pemandangan indah dan suasana yang lebih nyaman.

Untuk menu makanan yang disajikan sebenarnya ada banyak makanan khas Indonesia, mulai dari makanan yang mengenyangkan hingga camilan.

Tapi berhubung pengunjung suka datang ke sini untuk nongkrong, maka menu yang paling banyak dipesan adalah camilan, seperti jagung bakar, bakso bakar, dan lain sebagainya.

Lokasi: Area Kebun, Srimulyo, Kecamatan Patuk, Kabupaten Gunung Kidul, Daerah Istimewa Yogyakarta 55792

Halaman:

Editor: Iwan Sahputra


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x